Sunday, July 10, 2011

Pulau Komodo, I'm comingggggg....!!!! \(",)/

Hayo....Sapa yang hobi jalan-jalan?
Akuuuuu....... *angkat tangan*
Dengan catatan, bersama teman ato orang terkasihku ya...Hahahahaha. Soalnya gak kebayang ngeluyur sendiri, ato travelling sendiri. Tidaaakkkkk......!!!! *geleng-geleng*

Nah, barusan aku ikutin kuis yang diadain Departemen Kebudayaan dan Pariwisata Republik Indonesia di sini  yang hadiahnya  wisata ke Pulau Komodo 3 hari 2 malam untuk 5 orang pemenang. Hadiah termasuk tiket, akomodasi, dan uang saku. Wuiiiihhhh, ngiler gak sih? Apalagi aku blom pernah ke sono. (TUHAN, menangkan aku ya.....amin)

Yang mau ikutan wajib menjawab pertanyaan tentang pariwisata Indonesia sebanyak-banyaknya dan ajak teman-teman untuk ikutan kuis ini. Nah, untuk setiap jawaban yang benar kita mendapat 5 poin, dan 1 poin untuk 1 teman yang kita ajak. Sehari Cuma boleh jawab 5 soal thok, jadi kalo pun bner semua, sehari kita cuman bisa ngumpulin 25 poin. Cara lain untuk dapetin poin ya ngundang teman sebanyak-banyaknya untuk ikutan.

Jujur aja, aku pesimis bisa dapat. Secara, aku baru mulai hari ni, blon ngundang sapa-sapa ikutan, hahahahaha, trus baru jawab 5 soal tadi, bner semua lhoooo...... *sombong*  Gaya ya, padahal bisa jawab pun gara-gara di tiap soal, dikasi link ke jawabannya, jadi guampaangggggg buanget. Tapi ya itu tadi, sehari paling maksimal dapet 25. Makanya aku salut banget sama orang laen yang ikutan dan (terakhir aku liat tadi) ngumpulin nilai 250an dari ngejawab soal, setia banget tuh paling gak 10 hari ikutan, niat banget liburan gratis! Hahahahaha.

Trussss, masalah ngajakin teman buat ikutan, ada lhooooo yang budah ngundang temannya ikutan nyampe angka 18 ribu, believe it or not dah!!! Kali orang gak dikenal pun diajak kali ya...... Gkgkgkgkgkgkgk.

O, iya untuk diikutkan dalam undian, minimal harus ngumpulin 100 poin ya.....
Gampang kok jawab soalnya, suerrrr...Kan udah ada link ke jawabannya ^^V
Salut juga sih sama idenya, berhubung soalnya tentang pariwisata Indonesia, otomatis, bagi yang nyari jawaban bakal nambah tuh pengetahuannya tentang pariwisata Indonesia. Contohnya nih, tadi aku baru tau kalo di Sukabumi ada pantai Cimaja yang terkenal banget di kalangan peselancar Asia coz ombaknya mantap, trus baru tau tuh ada yang namanya ikan kepala kambing di Bunaken sono, kalo pertanyaan tentang TN.Tanjung Puting ma gampang coz aku di Kalimantan Tengah, dll dah.... Pokoke aku sukses jawab 5 soal hri ini \(“,)/ Besok coba lagi ah.....

Sempat tadi share linknya ke fb-ku trus buka-buka tu situs, then I realize, Indonesia ni kuayaaaaaa buanget ya, tempat wisata kita keren-keren lho, tiap provinsi punya tempat bagus buat dikunjungi. Indonesia bukan Cuma Bali boooo... Tiap provinsi menawarkan tempat-tempat uniknya, kebudayaan, kuliner (aku banget nih, hahahaha), kesenian dan banyak hal yang luar biasa! Tadi iseng buka Kalimantan Tengah, dan aku copykan di sini, supaya kalian tertarik ke tempatku, gkgkgkgkgk. Cekidot!

KALIMANTAN TENGAH

Kalimantan Tengah merupakan provinsi terbesar di Pulau Kalimantan, luasnya sekitar 253.800 km² dimana sebagian besar wilayahnya adalah hutan. Bagian utara adalah pegunungan yang sulit dijangkau, bagian tengahnya merupakan hutan tropis yang lebat. sedangkan wilayah selatan adalah rawa dengan banyak sungai. Iklim di Kalimantan panas dan lembab. 

Kalimantan Tengah memiliki posisi geografisnya yang cukup strategis, berhadapan langsung dengan Laut Jawa dan berbatasan dengan provinsi Kalimantan Barat dan Kalimantan Timur,

Di provinsi inilah Anda berkesempatan untuk berwisata alam di tempat yang tepat. Itu karena Kalimantan Tengah sangat kaya dengan cagar alamnya,  seperti di Bukit Raya dan kelompok Hutan Monumental Kotawaringin Timur, Bukit Sapat Hawung di Barito Utara, dan Merang di Kota Palangkaraya.


Selain itu ada juga suaka alam darat dan laut di Kotawaringin Barat. Air terjun Malau Besar dan Pauras di Barito Utara, Tangkiling di Palangkaraya. Pantai yang indah dan alami di Kotawaringin Barat, serta Ujung Pandaran di Kotawaringin Timur.

Orangutan merupakan hewan endemik yang masih banyak Anda dapat jumpai di Kalimantan Tengah khususnya Taman Nasional Tanjung
Puting dengan luas mencapai 300.000 Ha tepatnya di Kabupaten Kotawaringin Barat dan Seruyan. Di sini juga terdapat hewan lain seperti beruang, landak, owa-owa, beruk, kera, bekantan, trenggiling, buaya, kukang, paus air tawar (tampahas), arwana, manjuhan, biota laut, penyu, bulus, burung rangkong, betet, dan lain-lain.


Kalimantan Tengah menawarkan kepada Anda pengalaman mengesankan berwisata alam, budaya, seni, dan wisata kuliner.

Sejarah
Awalnya Kalimantan Tengah merupakan bagian dari Kalimantan Selatan. Kalimantan Tengah sudah ada selama ratusan tahun. Kerajaan Kutai merupakan kerajaan Hindu awal di Indonesia yang kemudian memeluk Islam dan berpusat dari Brunei Darussalam. 


Abad ke-17, Belanda dan Inggris mulai menjajah daerah ini. Belanda menggunakan taktik 
divide et ampera, yaitu politik memecah belah untuk kemudian menguasai Kalimantan.  Suku-suku yang tersebar saling waspada satu sama lain hingga akhir abad ke-19, ketika Tumbang Anoy mengadakan perjanjian perdamaian di Hulu Kahayan, Kalimantan Tengah. Akhirnya Kalimantan Tengah dinyatakan sebagai provinsi pada tanggal 23 Mei 1957.

Masyarakat dan Budaya
Orang Melayu, Dayak, dan Bugis mendominasi daerah ini. Beberapa keturunan orang Dayak masih tinggal dan terisolasi di belantara hutan.


Sebutan umum suku Dayak yang ada di Kalimantan Tengah adalah suku Dayak Ngaju karena yang paling dominan. Suku lainnya yang tinggal di pesisir adalah Banjar Melayu Pantai merupakan 24,20 % populasi. Di samping itu ada pula suku Jawa, Madura, Bugis dan lain-lain. Gabungan suku Dayak (Ngaju, Sampit, Maanyan, Bakumpai) mencapai 37,90%. Keturunan suku Dayak yang mendiami provinsi ini adalah orang Ngaju, Ot Danum dan Ma.


Bahasa daerah di Kalimantan Tengah terdiri dari puluhan, bahkan ratusan bahasa Dayak. Namun, dalam pergaulan sehari-hari, bahasa yang kerap digunakan adalah bahasa Dayak Ngaju, Dayak Maayan, Dayak Kapuas, bahasa Jawa, dan bahasa Banjar.

Suku Dayak dikenal dengan “Rumah Betang” sebuah rumah besar yang dihuni beberapa keluarga sekaligus secara turun-temurun. Karena itulah kekerabatan mereka sangat erat dan menjadi unsur dominan keberlangsungan kebudayaan unik ini.

Kuliner
Kuliner makanan Palangkaraya itu didominasi oleh masakan khas Banjar dan khas Dayak, selain ada juga olahan masakan khas Jawa. Menu khas Dayak yang terkenal yaitu umbut rotan dan daun singkong bersantan. 


Anda mungkin belum pernah mencoba makanan yang terbuat dari rotan. Anda tidak perlu  memiliki gigi yang kuat untuk mengunyah sesuatu yang biasanya digunakan untuk untuk membuat 
furniture. Rotan yang masih sangat muda dan lunak serta lapisan luarnya dibuang. Lalu bagian dalam rotan yang masih muda itu dimasak bersama sayuran lain. Rasanya agak kenyal dan pahit, dan sebaiknya dimakan dengan ikan.


Di Palangkaraya Anda akan dimanjakan dengan kuliner berbahan ikan rawa seperti gabus, tauman, mihau, kihung, kerandang, sepat siam, patung, biawan, pepuyu, sepat, sisili, kapar, serta beberapa ikan yang pastinya tidak Anda dapatkan di tempat lain.

Iye, kalo kesini dijamin ketagihan deh makan masakan ikan disini, banyak jenis ikan sungai yang nikmat banget disantap loooo.....Umbut rotan disayur juga enak buanget. Ada 1 lagi tuh yang ketinggalan, umbut singkah disayur juga mak nyussss. Ikan asin disini dimakan bareng masi hangat plus sambal! Bah! Orang lewat pun gak kulirik pas aku makan, heheheheehehe. Seorang temanku bernama Widya pernah berkunjung ke Palangka Raya beberapa hari, dan dia ngaku pas balik Jogja kangen makan ikan di Palangka Raya!

Kesenian dan budayanya juga pasti bikin terpesona looooo....Kalo mau liat kekayaan seni dan budaya di Kalimantan Tengah, datang deh pas pertengahan bulan Mei, biasanya ada tuh yang namanya Festival Budaya Isen Mulang dan Kalteng Expo. Kalo Kalteng Expo, kabupaten-kabupaten buka stan dan nampilkan produk-produk unggulan daerahnya buat dijual, baek berupa makanan, kerajinan tangan, obat-obatan tradisional (akar-akaran), batik motif khas daerahnya, apapun yang asli dari daerahnya.

Nah, kalo Festival Budaya nih biasanya ada perlombaan dan pertandingan antar daerah, macam-macam, ada olahraga/permainan tradisional kayak lomba nyumpit, lomba dayung, pertandingan takraw, dan banyak lagi yang aku lupa namanya. Trus ada lomba masakan tradisional juga. Lomba menari. O, iya ada pemilihan putra/putri pariwisata juga. Pokoknya serrrruuuuu...... d^^b Kalo mau kesini, aku saranin bulan Mei deh. Nabung dari sekarang yoooo!!! Hahahahahaha.

BTW,
Lah, kok jadi promosiin tempatku sih aku?
Hahahahaha, ga papa lah ya sekali-kali.... :p
Itu baru 1 provinsi lho, gimana dengan provinsi yang lain ya...Wah, luar biasa Indonesiaku ni pariwisatanya. Pengen euy someday bisa jalan-jalan keliling Indonesia dan ngeliat langsung tempat-tempat keren yang selama ni Cuma kudengar dari kata orang dan kuliat gambarnya itu.
Kapan ya bisa keliling Indonesia dan jelajah tiap tempatnya?
Hmm....Mesti berdoa kuat-kuat nih biar bisa.
Yang pertama-tama Tuhan, paling gak ke Pulau Komodo inilah dulu, hehehehe, yang laen nyusul ga papa tahun depan lagi *maksa* ^^’ Mimpi dulu ahhhh.....

Pulau Komodo, I’m coming......!!!! \(",)/ Amin



Palangka Raya, 10 Juli 2011
-Mega Menulis-



3 comments:

Leni Liem said...

wahhh mg2 menang ya meg ^^

Mega said...

Leni: amieennnn......

Mega said...

Leni: amieennnn......