Friday, February 26, 2021

Lukas 15, Amsal 9

Lukas 15

Scripture
Lukas 15:29 (TB)  Tetapi ia menjawab ayahnya, katanya: Telah bertahun-tahun aku melayani bapa dan belum pernah aku melanggar perintah bapa, tetapi kepadaku belum pernah bapa memberikan seekor anak kambing untuk bersukacita dengan sahabat-sahabatku.

Observation
Sedih jadi anak sulung, tinggal bersama bapanya, melayani dan hidup dalam ketaatan pada bapanya tapi ga bersukacita dengan bapanya. Tragis. Begitu pun kalau aku jadi anak Bapa do Sorga, melayani dia, taat pada perintahNya tapi ga ada sukacita. Wah... Sayang sekali.

Aplication
Aku mau bersukacita di dalal Tuhan dan menikmati hidup di dalam Dia.

Prayer
Tuhan,aku mau bersukacita setiap hari bersamamu. Biarlah sukacita itu dilihat dan menular ke banyak orang. Amin.

Amsal 9

Scripture
Amsal 9:9 (TB)  berilah orang bijak nasihat, maka ia akan menjadi lebih bijak, ajarilah orang benar, maka pengetahuannya akan bertambah. 

Observation&Aplication 
Ciri orang bijak adalah mau menerima dan melakukan nasihat. Butuh kerendahan hati untuk menerima nasihat. Untuk menerima nasihat aku gak boleh menganggap diriku pandai dan mau mendengarkan orang, mau menguji segala nasihat dan memegang yang baik. Dengan  demikian aku akan bertambah bijak. 

Prayer
Tuhan, jangan biarkan aku menganggap diriku sendiri bijak supaya aku bisa menerima nasihat dan makin bijak.
Gratitude Journal
21 Februari 2021

1. Bersyukur tidur malamku enak banget sampai-sampai paginya bocah bangun lebih dahulu dari aku.
2. Bersyukur sudah hari ke-15 berjalan setiap hari, sudah separuh dari target. 
3. Bersyukur karena libur, bocah bisa main lama banget di TK, sampai sarapan pun di sana.
4. Bersyukur bisa nonton bareng lagi serumahan.
5. Bersyukur bisa ke Hypermart.
6. Bersyukur bisa tidur siang.
7. Bersyukur pulang ke rumah sendiri.
8. Bersyukur gak hujan jadi aman pas perjalanan pulang.

Palangka Raya, 21 Februari 2021
-Mega Menulis-

Lukas 14

Lukas 14

Scripture
Lukas 14:33 (TB)  Demikian pulalah tiap-tiap orang di antara kamu, yang tidak melepaskan dirinya dari segala miliknya, tidak dapat menjadi murid-Ku.

Observation
Siapa mau menjadi murid Yesus harus melepaskan dirinya dari keterikatan dengan apapun. Jangan sampai aku mengasihi apapun melebihi aku mengasihi Allah. Allahku adalah Allah yang yang cemburu. Jangan ada allah lain di hadapanNya. 

Aplication
Aku harus menjadikan kepentingan Allah sebagai prioritasku. Hubungan pribadiku dengan Tuhan adalah yang utama.

Prayer
Tuhan, ajar aku memberikan yang terbaik hanya untuk Tuhan. Engkau yang terutama di dalam hidupku. Amin.
Gratitude Journal
20 Februari 2021

1. Bersyukur bisa mendengarkan podcast sambil jalan pagi. Podcastnya tentang sastra, jadi termotivasi untuk cari living book.
2. Bersyukur bisa kumpul sekeluarga dan nonton film bareng.
3. Bersyukur dipinjamin Omku mobil, jadi bisa nyicil naruh barang ke rumah kami.
4. Bersyukur bisa beres-beres sebentar dan ganti sprei lama.
5. Bersyukur bisa mengendalikan diri dan gak makan berlebihan walaupun mama masak enak.
6. Bersyukur bisa nebeng adekku beli buku dan dapat potongan ongkir.

Palangka Raya, 20 Februari 2021
-Mega Menulis-

Lukas 13

Lukas 13

Scripture
Lukas 13:35 (TB)  Sesungguhnya rumahmu ini akan ditinggalkan dan menjadi sunyi. Tetapi Aku berkata kepadamu: Kamu tidak akan melihat Aku lagi hingga pada saat kamu berkata: Diberkatilah Dia yang datang dalam nama Tuhan!"

Observation & Aplication 
Aku diingatkan kalau kemana pun aku pergi, aku membawa nama Tuhan. Bahkan sebagai pengikut Kristus, aku hidup untuk Dia. Saat aku melakukannya, aku membawa berkatNya. Pertanyaannya, sudahkah aku menjadi berkat di mana pun aku berada?

Prayer
Tuhan, jadikanlah aku berkat di mana pun aku berada supaya orang lain mengenal Engkau yang hidup di dalamku. Amin.
Gratitude Journal
19 Februari 2021

1. Bersyukur tercipta rekor berjalan baru pagi ini. Yay. Capek tapi super hepi. Teringat Edward Suhadi pernah bilang jangan jadikan olahraga sebagai hukuman tapi perayaan atas apa yang tubuhku masih bisa lakukan. 
2. Bersyukur ada surat untuk audit bulan depan, jadi bisa mempersiapkan dokumennya sejak sekarang.
3. Bersyukur walaupun mati listrik di kantor tapi ada genset, jadi bisa tetap kerja.
4. Bersyukur bisa jalan sore sekeluarga beli sandal jepit, hahaha. Sudah lama pengen beli tapi lupa melulu.
5. Bersyukur bisa ikutan teman adekku ngegrill di rumah.
6. Bersyukur ada beberapa orang yang pesan sepatu kulit yang aku tawarkan.
7. Bersyukur bisa dengar podcast parenting dan belajar lagi.

Palangka Raya, 19 Februari 2021
-Mega Menulis-

Lukas 12, Amsal 8

Lukas 12

Scripture
Lukas 12:30 (TB)  Semua itu dicari bangsa-bangsa di dunia yang tidak mengenal Allah. Akan tetapi Bapamu tahu, bahwa kamu memang memerlukan semuanya itu.

Observation
Kekuatiran adalah salah satu ciri mereka yang tidak mengenal Allah. Karena siapapun yang mnegenal Bapa Sorgawi kita tahu kalau Ia adalah Bapa yang pemeliharaanNya sempurna. Dia memenuhi segala keperluanku menurut kasih karuniaNya. Kalau aku tidak mendapatkan yang aku inginkan, bisa jadi aku tidak memerlukannya.

Aplication
Aku mau menjalani hidup tanpa kekuatiran. Tiap aku kuatir, aku meu mengingat pribadi Bapa Sorgawiku.

Prayer
Tuhan, terima kasih karena Tuhan ingatkan aku untuk hidup tanpa kekuatiran. Aku mau mengenal Tuhan lebih lagi. Amin.

Amsal 8

Scripture
Amsal 8:17 (TB)  Aku mengasihi orang yang mengasihi aku, dan orang yang tekun mencari aku akan mendapatkan daku. 

Observation & Aplication 
Orang yang tekun mencari hikmat akan mendapatkannya. Pertanyaannya, apakah aku sudah tekun mencari hikmat itu? Apakah setiap hari aku menyediakan waktu khusus untuk mendapatkannya? Bagaimana mendapatkan hikmat itu?
- Memintanya kepada Tuhan.
- Membaca dan merenungkan firman Tuhan.
- Mengisi diri dengan berbagai pengetahuan dan menerapkannya.

Prayer
Tuhan, tolong aku supaya mendapatkan hikmat dari Tuhan dan dipimpin olehnya. Amin.
Gratitude Journal
18 Februari 2021

1. Bersyukur bisa jalan pagi sekeluarga. Dan bersyukur gara-gara jalan ini jadi sadar untuk diet. Gila aja, selama ini kalori yang masuk gak sebanding sama yang keluar, hahahaha.
2. Bersyukur di kantor hari ini banyak traktiran, nasi padang, es cendol, pisang coklat. Dan bersyukurnya lagi aku gak tergoda, aku bawa pulang buat orang rumah, hahaha.
3. Bersyukur iparku datang hari ini. Dah lama gak ketemu jadi senang bisa ketemu.
4. Bersyukur malam ditraktir sate sama iparku.
5. Bersyukur bisa keliling-keliling kompleks sekeluarga.
6. Bersyukur bisa download semua materi HS Rumah Inspirasi.

Palangka Raya, 18 Februari 2021
-Mega Menulis-

Lukas 10, Amsal 8

Lukas 10

Scripture
Lukas 10:40 (TB)  sedang Marta sibuk sekali melayani. Ia mendekati Yesus dan berkata: "Tuhan, tidakkah Engkau peduli, bahwa saudaraku membiarkan aku melayani seorang diri? Suruhlah dia membantu aku."

Observation
Marta iri melihat Maria yang duduk dekat kaki Tuhan dan mendengarkan perkataan Tuhan  lalu dia minta agar Maria ditegur. Anehnya, kalau Marta melihat apa yang dilakukan Maria menyenangkan, kenapa dia tidak ikut duduk dekat Tuhan saja. Selesai perkara. Tidak perlu memprotes dan malahan ingin  Maria ikut membantunya.

Maria senang duduk diam mendengarkan Tuhan, Marta senang melayani Tuhan. Nampaknya memang enak cuma duduk-duduk saja saat orang lain bekerja, tapi Tuhan tentu tidak akan 'membela' Maria kalau Maria tidak sungguh mendengarkan Dia. Fokus mendengarkan Tuhan bukan perkara yang mudah kalau seseorang terbiasa dengan perkara dunia. 

Aplication
Aku perlu duduk tenang dan mendengarkan Tuhan saja tanpa sibuk memikirkan atau melakukan hal lain.

Prayer
Tuhan, aku mau memilih bagian yang terbaik dan itu adalah Engkau. Aku mau menikmati kehadiran Tuhan dengan mindful dan bersukacita penuh di dalam Tuhan. Amin.

Amsal 8

Scripture
Amsal 8:7 (TB)  Karena lidahku mengatakan kebenaran, dan kefasikan adalah kekejian bagi bibirku. 

Observation
Hikmat membuat lidah seseorang menyatakan kebenaran saja. Dia tidak menyembunyikan kebenaran. Kenapa kefasikan menjadi kejijikan baginya? Karena dia takut akan Tuhan. 

Aplication 
Kalau mau selalu menyatakan kebenaran aku harus hidup takut akan Tuhan terlebih dahulu. 

Prayer
Tuhan, aku mau menghormati Engkau dan hidup takut akan Engkau. Tolong aku yang lemah ini.Amin.
Gratitude Journal
17 Februari 2021

1. Bersyukur bisa jalan pagi sekeluarga. Suamiku sudah pulang, senang banget deh.
2. Bersyukur di kantor dapat sarapan mie dan brownies kukus, siangnya dapat ayam geprek pula.
3. Bersyukur sudah membereskan beberapa laporan tahunan.
4. Bersyukur melihat anak-anak nempel papanya terus setelah sebulan ditinggal papanya.
5. Bersyukur bisa beli putih telur dengan harga murah.

Palangka Raya, 17 Februari 2021
-Mega Menulis-

Yohanes 10, Amsal 8

Yohanes 10

Scripture
Yohanes 10:14 (TB)  Akulah gembala yang baik dan Aku mengenal domba-domba-Ku dan domba-domba-Ku mengenal Aku

Observation
Kalau Yesus adalah gembalaku, seharusnya aku mengenalNya. Apakah aku sungguh-sungguh mengenal Dia? Kenapa aku harus mengenal Dia? 
1. Aku perlu mengenalNya lebih dalam supaya aku mengasihiNya lebih sungguh.
2. Supaya aku tahu mana yang gembala sungguhan dan gembala upahan.

Aplication
Tidak ada cara yang lebih baik untuk mengenal seseorang kecuali menghabiskan waktu bersamanya. Aku gak boleh terjebak rutinitas saja sewaktu saat teduh. Tapi benar-benar hadir 100% dan bersama Tuhan.

Prayer
Tuhan, aku mau mengenalMu lebih lagi dan mengasihiMu lebih sungguh. Ini kerinduanku. Amin.

Amsal 8

Scripture
Amsal 8:19 (TB)  Buahku lebih berharga dari pada emas, bahkan dari pada emas tua, hasilku lebih dari pada perak pilihan. 

Observation
Buah dan hasil timbul melalui proses, tidak sekejap mata muncul begitu saja. Saat seseorang berpikir dengan bijaksana, berkata-kata dengan benar, mengambil keputusan dengan hikmat Allah. Mungkin saja hasilnya tidak saat itu juga didapat, tapi pada akhirnya nanti, hasilnya akan sangat baik, bahkan melebihi yang dipikirkan.

Aplication
Aku perlu menderngarkan hikmat Allah dan dipimpin olehnya dalam bertindak, bukannya dikendalikan emosi.

Prayer
Tuhan, tolong aku supaya gak membiarkan emosi memimpin tindakanku. Pimpin aku Tuhan. Amin.
Gratitude Journal
16 Februari 2021

1. Bersyukur suamiku pulang hari ini dalam keadaan sehat. Yay. So happy.
2. Bersyukur diperhatikan adek angkatku, aku dapat tas dari adek angkatku dan bocah-bocah dapat pakaian.
3. Bersyukur hari ini bisa kontrol ke dokter.
4. Bersyukur hari ini masih konsisten berjalan kaki.
5. Bersyukur bisa download materi belajar HS rumah Inspirasi.
6. Bersyukur dapat makan siang di kantor.

Palangka Raya, 16 Februari 2021
-Mega Menulis-

Thursday, February 25, 2021

Yohanes 9, Amsal 8

Yohanes 9

Scripture
Yohanes 9:3 (TB)  Jawab Yesus: "Bukan dia dan bukan juga orang tuanya, tetapi karena pekerjaan-pekerjaan Allah harus dinyatakan di dalam dia.

Observation
Saat mengalami kejadian yang gak enak atau situasi yang buruk, sering kali aku terlalu lama terjebak berpikir mengapa. Tadi juga baru ngobrolin sama suami tentang ini. Bertanya kenapa seringkali gak ada gunanya kalau hanya untuk mencari siapa yang salah atau gak ada tindak lanjut. Pertanyaannya harus diganti : Apa pekerjaan Allah yang ingin dinyatakan melalui kondisiku sekarang?

Aplication
Lepaskan keinginan bertanya mengapa Meg! Mulai tanyakan, bagaimana Tuhan dimuliakan melalui situasiku ini?

Prayer
Tuhan, bagaimanakah aku dapat memuliakan Engkau melalui aoa yang aku alami saat ini? Biarlah aku hidup hanya bagi kemuliaanMu. Amin.

Amsal 8

Scripture
Amsal 8:2-3 (TB)  Di atas tempat-tempat yang tinggi di tepi jalan, di persimpangan jalan-jalan, di sanalah ia berdiri, 
di samping pintu-pintu gerbang, di depan kota, pada jalan masuk, ia berseru dengan nyaring: 

Observation
Hikmat ada di mana-mana. Maukah aku mendengarkan dia?
Seringkali hikmat muncul dalam wujud yang tidak aku duga. Penting bagiku mengenali hikmat di mana saja. Jangan biarkan diriku mengabaikannya.

Aplication
Seperti ayat hapalan bulan ini, aku mau mengindahkan didikan dan gak mengabaikan teguran. Bisa jadi kedua hal ini dipakai Tuhan untuk membuatku semakin bijaksana.

Prayer
Tuhan, tolong aku untuk mengenali hikmat yang sedang memperdengarkan suaranya. Amin.
Gratitude Journal
15 Februari 2021

1. Bersyukur masih bisa konsisten jalan kaki sampai hari ke-9.
2. Bersyukur di kantor ada acara press release, jadi dapat konsumsi makan siang. Yay.
3. Bersyukur bisa menyicil download materi homeschooling.
4. Bersyukur bisa menyelesaikan pekerjaan di kantor.
5. Bersyukur dapat masker dengan harga sale.
6. Bersyukur dapat blessing coklat dan salad dari temanku.
7. Bersyukur adekku pulang dari lapangan.
8. Bersyukur bocah-bocah dapat es krim dari Omnya.
9. Bersyukur bisa dengar curhat saudaraku.
10. Bersyukur ada mamaku yang menjaga bocah selama aku kerja.

Palangka Raya, 15 Februari 2021
-Mega Menulis-

Yohanes 8, Amsal 8

Yohanes 8

Scripture
Yohanes 8:11 (TB)  Jawabnya: "Tidak ada, Tuhan." Lalu kata Yesus: "Aku pun tidak menghukum engkau. Pergilah, dan jangan berbuat dosa lagi mulai dari sekarang."

Observation & Aplication 
Di saat semua orang menghakimi dan hendak menghukum, Yesus mengampuni. Ini bukan berarti seseorang bebas berbuat dosa sesudahnya. PengampunanNya memampukanku punya kuasa untuk melawan dosa. Aku tidak boleh menyia-nyiakan anugerah pengampunan dengan berbuat dosa lagi. 

Prayer 
Tuhan, ampuni aku kalau sering menyia-nyiakan anugerah pengampunan Tuhan. Tolong aku untuk meninggalkan dosa lamaku. Amin.

Amsal 8

Scripture
Amsal 8:33 (TB)  Dengarkanlah didikan, maka kamu menjadi bijak; janganlah mengabaikannya. 

Observation & Aplication 
Orang yang bijak adalah orang yang:
1. Mendengar didikan. 
2. Tidak mengabaikan didikan.
Jika aku mau menjadi orang bijak, maka aku harus dengan sengaja memusatkan perhatian pada didikan dan melakukannya. Gak boleh beralasan ini itu.

Prayer
Tuhan, hari ini aku mau mengarahkan hati dan pikiranku kepada didikan Tuhan. Tolong aku untuk peka saat Tuhan mau ajar aku. Amin.
Gratitude Journal
14 Februari 2021

1. Bersyukur walaupun pagi-pagi hujan, tapi bocah-bocah tetap ngajak jalan pagi jam 9an. So, target hari ini tercapai. Yay.
2. Bersyukur dapat coklat Valentine dari kawanku dan hantaran dari adeknya yang merayakan sebulan anaknya.
3. Bersyukur bisa tidur siang.
4. Bersyukur bisa nonton film yang bagus bareng adekku.
5. Bersyukur karena mamah selalu memperhatikan cucu-cucunya.
6. Bersyukur selama jalan pagi aku confess ulang ayat hapalan dari bulan November-Februari, so blessed.

Palangka Raya, 14 Februari 2021
-Mega Menulis-

Yohanes 7

Yohanes 7

Scripture
Yohanes 7:24 (TB)  Janganlah menghakimi menurut apa yang nampak, tetapi hakimilah dengan adil."

Observation
Bagaimana menghakimi dengan adil ya? Entah kenapa aku jadi ingat ayat yang bilang penghakiman itu haknya Tuhan. Bagaimana dengan profesi seperti hakim? Eh tapi dia jelas ya, ada kitab undang-undangnya yang jadi pedoman. Aku? Seharusnya aku gak mengambil posisi menghakimi orang lain, kenapa?
1. Aku bukan hakim karena aku gak punya kapasitas memutuskan siapa yang salah dan benar. 
2. Aku gak tahu kebenaran menyeluruh dari suatu peristiwa.

Terkadang aku tergoda menghakimi seseorang saat melihat apa yang diperbuatnya,padahal aku gak tahu motivasinya, belum tentu juga motivasiku benar, bisa saja aku iri sehingga aku gak objektif. 

Aplication 
Untuk saat ini, cukup bagiku gak berusaha menjadi hakim atas orang lain.

Prayer
Tuhan, tolong aku supaya gak mudah menghakimi orang lain di dalam pikiranku. Aku mau mengisi pikiranku dengan firman Tuhan. Amin.
Gratitude Journal
13 Februari 2021

1. Bersyukur bangun pagi banget jadi bisa jalan sendiri. Dan hari ini tembus 12.000 langkah, hohoho. 
2. Bersyukur bisa fokus main sama Sara dan Sofia si TK dan mereka senang banget. 
3. Bersyukur celanaku sudah diperbaiki risletingnya.
4. Bersyukur masker dan buku pesananku sudah datang. 
5. Bersyukur bisa makan bakso yang enak.

Palangka Raya, 13 Februari 2021
-Mega Menulis-

Matius 18, Amsal 7

Matius 18

Scripture
Matius 18:21-22 (TB)  Kemudian datanglah Petrus dan berkata kepada Yesus: "Tuhan, sampai berapa kali aku harus mengampuni saudaraku jika ia berbuat dosa terhadap aku? Sampai tujuh kali?"
Yesus berkata kepadanya: "Bukan! Aku berkata kepadamu: Bukan sampai tujuh kali, melainkan sampai tujuh puluh kali tujuh kali.

Observation
Apa tujuan Petrus bertanya tentang berapa kali harus mengampuni? Apakah bertanya untuk kemudian dilakukan? Atau mencari pembenaran untuk tidak mengampuni? Artinya kalau jawaban Yesus sudah ada, setelah sekian kali mengampuni maka apakah aku berhak untuk tidak mengampuni. 

Pernah aku bertanya mirip seperti Petrus ini, saat seseorang menyakitiku berkali-kali, aku bertanya :Berapa kali lagi aku harus mengampuni dia Tuhan? Maksudku, setelah itu aku gak bakal mengampuni lagi. Konyol ya🤣Jawaban Yesus ke Petrus sangat mengejutkan. Tujuh puluh kali tujuh, 490 dong. Lah, emang siapa yang mau repot-repot menghitung sampai segitu baru mengampuni. Merepotkan sekali. Jauh lebih gampang langsung mengampuni kan? Lagipula,saat mengampuni dan menghitung demikian, benarkah aku sungguh sudah mengampuni? Mengampuni sebenarnya lebih mudah daripada mendendam.

Aplication
Setiap aku ada masalah, segera selesaikan, lepaskan pengampunan dan berbelas kasihan. Ingat saja bahwa Allah telah lebih dahulu mengampuniku.

Prayer
Tuhan, terima kasih telah mengampuniku. Kau mampukan aku berbelas kasihan dengan lebih dahulu berbelas kasihan kepadaku. Aku bersyukur. Terima kasih Tuhan. Amin.

Amsal 7

Scripture
Amsal 7:7 (TB)  kulihat di antara yang tak berpengalaman, kudapati di antara anak-anak muda seorang teruna yang tidak berakal budi, 

Observation
Orang yang tidak berakal budi lebih mudah tergoda melakukan dosa karena ia tidak bijaksana,  tidak memikirkan akibat dari perbuatannya dan berbuat sesukanya.

Aplication
Aku gak boleh jatuh ke dalam lubang yang sama, belajar dari pengalaman, gunakan akal budi pemberian Tuhan, selalu. Jangan sekali-kali mengabaikan hikmat dari Tuhan. 

Prayer
Tuhan, tolong aku supaya gak jatuh ke dalam dosa berkali-kali. Amin.
Gratitude Journal
12 Februari 2021

1. Bersyukur jalan kaki hari ini tembus 10.000 langkah, lagi libur jadi bisa jalan lebih lama Bersyukur bisa confess ayat yang aku pernah hapalkan.
2. Bersyukur bubur ayam langganan kami buka, jadi bisa beli sarapan di sana.
3. Bersyukur bisa tidur siang.
4. Bersyukur buat kesehatan kami sekeluarga terutama mamaku.
5. Bersyukur bisa belanja bulanan bareng adekku.
6. Bersyukur ketemu orang jualan sate yang enak di dekat rumah mamaku.
7. Bersyukur Tuhan cukupkan segala keperluan kami. Beberapa bulan ini banyak sekali keperluan, tapi Tuhan sediakan.

Palangka Raya, 12 Februari 2021
-Mega Menulis-

Markus 9, Amsal 7

Amsal 7

Scripture
Amsal 7:1 (TB)  Hai anakku, berpeganglah pada perkataanku, dan simpanlah perintahku dalam hatimu. 

Amsal 7:1 (FAYH)  TURUTILAH nasihatku, Anakku. Peganglah selalu nasihat itu dan camkanlah dalam hatimu.

Observation & Aplication 
Nasihat yang baik tidak boleh diabaikan, harus menjadi pegangan dan tersimpan di dalam hatiku. Menerima nasihat bukan hal yang mudah apabila aku selalu menganggap diriku sendiri benar. Aku harus punya hati yang lemah lembut dan kerendahan hati dalan menerima nasihat orang lain. 

Bukan hal mudah menerima nasihat apalagi kalau itu datang dari orang yang aku tahu gak sempurna. Ya iya lah, mana ada manusia sempurna. Kalau aku gitu, selamanya aku gak bakal mendengarkan nasihat orang lain. Aku harus ingat kalau yang terpenting nasihatnya, jika itu baik, lakukan. Gak perlu mikir, "Ah, kamu aja kayak gini, sok nasehatin". 

Prayer 
Tuhan berikanku hati yang lemah lembut sehingga bisa menerima nasihat dengan senang hati dan bersedia melakukannya. Amin.

Markus 9

Scripture
Markus 9:24 (TB)  Segera ayah anak itu berteriak: "Aku percaya. Tolonglah aku yang tidak percaya ini!" 

Observation
Sepertinya bertentangan sekali kalimat Ayah yang anaknya kerasukan ini. Tapi kadang ini juga seperti yang aku rasakan, aku pernah mengalaminya. Aku percaya tapi juga tidak percaya. Terkadang ada keraguan, terkadang ingin percaya. Tapi yang menakjubkan, Yesus menerima seberapa pun iman seseorang. Terbukti, kejujuran pernyataan iman ayah ini pun dijawab Tuhan. 

Aplication 
Aku perlu jujur di hadapan Tuhan, dia menerima kok seberapa besar pun imanku. 

Prayer 
Tuhan, Aku percaya. Tolonglah aku yang tidak percaya ini!Amin.
Gratitude Journal
11 Februari 2021

1. Bersyukur jalan pagi bareng bocah masih lanjut dan hari ini nyaris 10.000 langkah dan nyaris telat ngantor gara-gara kelamaan jalan, hahaha.
2. Bersyukur dikasih pempek sama Fani.
3. Bersyukur bisa rapikan materi HS kelas webinar.
4. Bersyukur selesai buat format isian Emonev Bappenas.
5. Bersyukur masker jualanku sisa 1 set.
6. Bersyukur bisa telepon lumayan lama sama suamiku.
7. Bersyukur ingat ambil stok susu bocah di rumah.

Palangka Raya, 11 Februari 2021
-Mega Menulis-

Matius 17, Amsal 7

Matius 17

Scripture
Matius 17:20 (TB)  Ia berkata kepada mereka: "Karena kamu kurang percaya. Sebab Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya sekiranya kamu mempunyai iman sebesar biji sesawi saja kamu dapat berkata kepada gunung ini: Pindah dari tempat ini ke sana, — maka gunung ini akan pindah, dan takkan ada yang mustahil bagimu. 

Observation
Banyak orang tertarik pada hamba Tuhan yang punya karunia menyembuhkan sehingga berpikir doanya lebih berkuasa. Padahal kehendak Tuhan saja yang menentukan jawaban doa. Jangan pernah merasa doa si A atau si B lebih berkuasa dibandingkan doaku, atau sebaliknya. Punyalah iman kalau Tuhan mendengarkan doa kita dan menjawab sesuai kasih karuniaNya.

Aplication
Aku mau berdoa dengan iman dan menerima yang terbaik dari Tuhan.

Prayer
Tuhan, aku percaya Engkau mendengarkan doaku dan memberikan sesuai kasih karunia Tuhan. Aku percaya. Amin.

Amsal 7

Amsal 7:9 (TB)  pada waktu senja, pada petang hari, di malam yang gelap. 

Observation&Aplication 
Ada saat-saat rentan seseorang memiliki kecenderungan berbuat dosa lebih besar dari waktu biasanya. Aku perlu mengenali pola tersebut, kapan aku lebih mudah jatuh dan menghindari situasi tersebut. Sebagai contoh, waktu aku gak sibuk dan dihubungi seorang teman, aku jadi menggibah bersama orang itu 😔 Lebih baik aku menyibukkan diriku dengan melakukan hal yang produktif supaya tidak punya waktu berbuat dosa dengan mulut dan jariku.

Prayer
Tuhan, tolong aku untuk lebih produktif dan gak membuang waktuku untuk membicarakan orang lain. Amin.
Gratitude Journal
10 Februari 2021

1. Bersyukur bisa jalan pagi bareng bocah-bocah walaupun telat bangun
2. Bersyukur bisa makan siang bareng sahabatku.
3. Bersyukur dikasih masker sama temanku.
4. Bersyukur ada temanku yang bayar jualanku.
5. Bersyukur bisa menindaklanjuti hasil audit tahun kemarin.
6. Bersyukur Sara dan Sofia senang banget kukasih coklat.
7. Bersyukur bisa nonton anime lagi.

Palangka Raya, 10 Februari 2021
-Mega Menulis-

Markus 8, Amsal 7

Markus 8

Scripture
Markus 8:4 (TB)  Murid-murid-Nya menjawab: "Bagaimana di tempat yang sunyi ini orang dapat memberi mereka roti sampai kenyang?"

Observation & Aplication 
Aneh sekali pertanyaan murid-murid Yesus ini. Apakah mereka lupa mukzizat yang pernah Yesus buat? Saat Dia memberi makan 5000 orang. Padahal itu mukzizat yang sangat spektakuler dan tentunya sulit dilupakan.

Reminder buatku, Allah berkuasa melakukan berbagai mukzizat berkali-kali sesuai kasih karuniaNya. Saat aku memerlukan pertolonganNya dan belum menerimanya, jangan lupa kalau Dia berkuasa. Dia sanggup. Yang kuperlukan adalah melakukan yang aku bisa dan mempercayaiNya sepenuhnya. 

Prayer
Tuhan, Engkau Allah yang berkuasa dan sanggup melakukan apapun yang Kau kehendaki. Jangan biarkan aku melupakan itu dan meragukan pertolonganMu dalam hidupku. Aku mau melakukan yang aku bisa dan menantikan campur tanganMu. Amin.

Amsal 7

Scripture
Amsal 7:14-15 (TB)  "Aku harus mempersembahkan korban keselamatan, dan pada hari ini telah kubayar nazarku itu. 
Itulah sebabnya aku keluar menyongsong engkau, untuk mencari engkau dan sekarang kudapatkan engkau. 

Observation
Korban keselamatan adalah korban yang dipersembahkan secara sukarela. Korban ini merupakan ucapan syukur umat-Nya atas kebaikan Allah yang mau menghapus dosa dan bersekutu kembali dengan umat-Nya atau bangsa Israel.

Setelah katanya mempersembahkan korban keselamatan, perempuan ini melakukan dosa. Duh. Masa setelah dosanya dihapus lalu dia berbuat dosa lagi. Ckckck.  Jadi jika aku mengulangi terus berbuat dosa, berarti aku sama dengan perempuan ini yang menganggap sepi kemurahan Allah dan tidak mengalami pertobatan.

Aplication
Aku harus ingat, Allah mati bagi dosa supaya aku tidak hidup bagi dosa. Stop berbuat dosa Meg!

Prayer
Tuhan, ampuni aku karena terkadang menganggap sepi kemurahan Tuhan dengan mengulangi dosaku. Tolong aku untuk hidup kudus ya Tuhan. Amin.
Gratitude Journal
9 Februari 2021

1. Bersyukur bisa jalan pagi bareng bocah-bocah ke TK dan mereka puas main di sana. 
2. Bersyukur bisa confess dan setor ayat hapalan bulan Februari. 
3. Bersyukur selesai mengisi lhksn di siharka. 
4. Bersyukur bisa nonton anime bareng adekku. 
5. Bersyukur mama masak sayur singkong yang enak banget. 
6. Bersyukur Sara dan Sofia hari ini makannya asyik banget, no drama. 
7. Bersyukur siang sadar Sofia pilek dan masih ada stok obat, jadi malam sudah baikan.

Palangka Raya, 9 Februari 2021
-Mega Menulis-

Jalan Kaki Bareng LIKE (Day 10-16)





#Day10

Hari ini jam 6 pagi harus ambil antrian di RS, terus pulang kantor jemput suami ke bandara. Kapan jalannya kan ya? Hari ini skip jalan, pikirku. Sesudah ambil nomor antrian (nomor 0007-yay,angka favoritku) , daripada bengong, berjalanlah aku. Lumayan, dapat 5000an langkah ternyata. Dan percaya gak percaya, sampai RS lagi, nomor yang sedang dilayani 0006. Belum sempat aku duduk, nomorku sudah dipanggil. Kebetulan yang asyik kan? Sesudah periksa, daripada menunggu obat di apotek, aku berjalan lagi. Total jenderal hari ini 7400an langkah kutempuh. Berkurang sih dari hari sebelumnya. Sedih? Nggak tuh! Aku senang karena memilih tetap berjalan di saat ada kesempatan. Setiap langkah kecil membawa ke langkah-langkah lain. Menyenangkan.



#Day11

Bangun tidur aku mencoba berjalan bolak-balik di dalam rumah setengah jam lebih, lumayan lo dapat 4.000 langkah. Yes! PR berkurang. Begitu jam dinding menunjukkan pukul 5, aku bangunkan bocah-bocah dan suamiku. Seperti biasa dong kami ke TK. Pulangnya dapat 11.000 langkah lebih. Aku baru tahu kalau di HP Huaweiku ada juga pencatat langkah, katrok banget ya. Langkah yang ditunjukkan kurang lebih sama, tapi entah kenapa untuk waktu dan kalorinya berbeda jauh. Ya sudahlah, toh yang jadi target langkahnya. Sekarang aku mikir-mikir untuk uninstall Pacer dan memanfaatkan pencatat langkah bawaan HP supaya gak berat. O, iya kata suamiku di HP Samsung juga ada pencatat langkah seperti ini. Mungkin bisa tuh dicek di HP masing-masing, kalau ada lumayan bisa menggunakan pencatat langkah bawaan HP aja.



#Day12

Perubahan pasca jalan 11 hari? Kalau berat badan sih gak tahu ya, soale gak ada nimbang, hahaha. Baju di badan juga sama aja nampaknya. Lebih cepat tidur pas malam yang jelas, ngantukan gitu. Kalau makan jadi mikir banget sekarang, gara-gara lihat kalori yang dibutuhkan buat jalan. Mulai membandingkan dengan kalori Indomie. Ternyata kalori makan Indomie sebungkus (belum sama telur dan kalau nambah sebungkus lagi) setara dengan jalan 10.000 langkah lebih. Haiyaaaa.... Jadi ada kesadaran, asupan masuk dan keluar harusnya seimbang. Selama ini ma makan tanpa mikir *sigh. Jalan gini bikin pengen diet. Hiks. Entah sanggup apa nggak ya. Challange pribadi bulan depan kayaknya ngubah pola makan yang selama ini nggragas. Well, semoga lulus challange jalan ini dulu deh, takut badanku shock kena tantangan mulu.



#Day13

Yay!!!  Bersyukur sudah sejauh ini melangkah. Terima kasih LIKE, sudah membawaku sampai sini. Senang berjalan bersama kalian.



#Day14

Semalam adekku dan teman-temannya ngegrill di rumah, jadi ikutan kalap dong. Dah makan malam, makan banyak pulak. Lalu aku bertekad deh bakal jalan lebih jauh dari biasanya hari ini, mau bakar habis kalori yang masuk semalam. Entah kenapa pas jalan teringat video Koh Edward Suhadi yang dia bilang : Olahraga itu bukan hukuman atas apa yang kita makan, tapi sebuah perayaan atas apa yang badan kita bisa lakukan. Wih, jleb jleb jleb banget kan. Nonton videonya udah berbulan-bulan lalu tapi baru nancep banget hari ini. Iya ya... Aku berolahraga tiap pagi sebagai perayaan karena aku masih sehat, masih bisa bangun pagi, duduk, berdiri, berjalan. Begitu banyak yang masih bisa dilakukan tubuh ini. Dan aku bersyukur dengan berjalan. Merasakan betis yang pegal karena berjalan ribuan langkah lebih baik daripada tidak bisa berjalan dan terbaring sakit. Aku bersyukur masih berjalan sampai hari ke-14 ini.

Seperti kata temanku, harusnya olahraga hepi dong. Namanya juga perayaan, masa jadi sarana balas dendam setelah makan, atau jadi lelah tergeletak dan besoknya gak bisa jalan. Oh no, gak mau ah! Hidup ini sudah susah, jangan ditambahin susahnya.



#Day15

Hari ini mendung, kami sekeluarga jalan bersama.  Anak-anak puas bermain karena hari ini libur kerja jadi gak diburu-buru untuk berangkat kerja. Malah bisa sarapan bubur ayam pulak di TK. Ini nih yang bikin lama, acara nyuapin bocah, hahahaha. Belum lagi mainnya. Gak papa lah ya sekali-kali.

Lima belas hari sudah dilewati. Sudah separuh dari target 30 hari berjalan bareng LIKE. Mau bilang gak terasa tapi gak mungkin, terasa kok, hahaha. Tapi setelah 30 hari pun aku berharap semoga kebiasaan baik ini terus berlanjut. Pertama-tama selesaikan dulu 30 hari ya Meg. Semangat.




#Day16

Pertama kali berjalan di area ini di dekat rumah sendiri, sebelumnya masih menginap di tempat Mama. Ada pemandangan yang berbeda. Berangkat waktu hari belum terang dan pulang saat semua terlihat jelas. Teringat sebuah ayat di Mazmur 19:1 Langit menceritakan kemuliaan Allah, dan cakrawala memberitakan pekerjaan tangan-Nya. Lukisan tanganNya sungguh indah. Setiap hari dilukisNya langit dengan pemandangan yang tak pernah sama. 

O, iya sempat menimbang karena ada timbangan di rumah, yay! Ada lah kurang segram dua gram, buahahaha. Senang deh, karena ada bonus turun BB sedikit. Gak papa lah, mosok mau langsung turun banyak nih BB. Tumpukan lemak ini hasil pola makan dan kebiasaan  buruk malas olahraga puluhan tahun, mosok berjalan 1-2 minggu mau hasil fantastis. Sungguh tak realistis bukan?


Palangka Raya, 16 Februari 2021
-Mega Menulis-

Monday, February 22, 2021

Matius 6, Amsal 7

Matius 16

Scripture
Matius 16:23 (TB)  Maka Yesus berpaling dan berkata kepada Petrus: "Enyahlah Iblis. Engkau suatu batu sandungan bagi-Ku, sebab engkau bukan memikirkan apa yang dipikirkan Allah, melainkan apa yang dipikirkan manusia."

Observation
Apa yang dipikirkan Allah berbeda dengan manusia. Saat manusia tahu penderitaan akan menantinya, otomatis dia ingin menghindarinya. Penderitaan seringkali dipandang sebagai kenistaan, hukuman dari Tuhan dan sesuatu yang seharusnya gak kita alami. Yesus tahu bahwa penderitaan terkadang harus diterima supaya karya Allah dinyatakan di dalam diri kita dan melalui kita. Penderitaan dapat menjadi sarana memuliakan Allah saat sikap hati kita benar. Suka dan duka bukanlah tanda penyertaan Tuhan. Setiap orang bisa saja menderita tapi penderitaan itu tidak mengerjaka apa-apa di hati mereka bahkan hanya mendatangkan keluh.

Aplication
Aku mau punya sikap hati yang benar saat mengalami apapun dalam hidup, bahkan di saat menderita.

Prayer
Tuhan, tolong aku memahami apa yang mau Tuhan kerjakan di dalam hidupku lewat apapun yang aku alami. Amin.

Amsal 7

Scripture
Amsal 7:19 (TB)  Karena suamiku tidak di rumah, ia sedang dalam perjalanan jauh, 

Observation
Ayat ini menggambarkan seorang perempuan yang menggunakan kesempatan saat suaminya tidak di rumah. Saat ada suami dan ada suami, adakah yang berubah dariku? Apakah aku melakukan sesuatu yang tidak seharusnya? Aku diingatkan untuk memiliki integritas dan melakukan yang terbaik, ada ataupun tidak ada suamiku.

Aplication
Aku mau dapat dipercaya dalam menggunakan waktuku. Walaupun sekarang suamiku, sedang di luar kota, aku mau tetap melakukan yang terbaik bagi keluargaku.

Prayer
Tuhan, aku mau menjadi istri yang cakap walaupun suamiku sedang tidak ada. Tolong aku. Amin.
Gratitude Journal
8 Februari 2021

1. Bersyukur bisa jalan pagi bareng Sara dan Sofia.
2. Bersyukur bisa mulai menggunakan aplikasi Focus To Do dan mempraktikkan Teknik Pomodoro.
3. Bersyukur bisa menyelesaikan beberapa tugas dengan Teknik Pomodoro.
4. Bersyukur menyelesaikan satu artikel untuk Majalah Pearl.
5. Bersyukur bisa beli cingur pedas dan dapat bonus pentol pedas.
6. Bersyukur ada beberapa paketku yang datang hari ini.

Palangka Raya, 8 Februari 2021
-Mega Menulis-

Markus 7, Amsal 7

Markus 7

Scripture
Markus 7:24 (TB)  Lalu Yesus berangkat dari situ dan pergi ke daerah Tirus. Ia masuk ke sebuah rumah dan tidak mau bahwa ada orang yang mengetahuinya, tetapi kedatangan-Nya tidak dapat dirahasiakan.

Observation
Aku jadi berpikir, kalau kedatangan Yesus tidak dapat dirahasiakan maka keberadaanNya juga demikian. Saat Yesus tinggal di dalamku dan aku di dalam Dia, seharusnya orang lain melihat Dia saat melihatku. Karakter Kristus menjadi karakterku. Tapi kenyataannya kan nggak gitu ya. Seringkali keberadaanNya tak terlihat. Aku mengundangNya masuk ke dalam hatiku tapi tidak membiarkanNya menjadi raja di hatiku.

Saat Yesus menjadi raja di dalam hatiku seharusnya kehendakNya menjadi perintah bagiku. Aku gak boleh mengabaikan kehendakNya dan hidup semauku. Hidupku adalah milikNya.

Aplication
Aku mau melakukan kehendakNya hari ini.

Prayer
Tuhan Yesus, biarlah kehadiranMu nyata di dalam hidupku dan orang lain melihat Engkau dan rindu mengenal Engkau. Amin.

Amsal 7

Scripture
Amsal 7:9 (TB)  pada waktu senja, pada petang hari, di malam yang gelap. 

Observation
Dosa menggoda kuat pada saat-saat tertentu, terutama pada saat gelap dan tak ada yang memperhatikan. Senja, petang hari dan malam yang gelap menggambarkan waktu-waktu di mana terang meredup. Saat hidupku gak diterangi firman Allah maka aku akan lebih mudah jatuh ke dalam dosa.

Aplication
Dalam keseharianku, aku harus mengenali saat-saat aku mudah jatuh ke dalam dosa dan melawan godaan dengan firman Tuhan. Jangan biarkan diriku berada terus dalam gelap. Dosa apa yang akhir-akhir ini sering aku lakukan? Lawan dengan firman Tuhan Meg! 

Prayer
Tuhan, ingatkan aku firman yang  kusimpan supaya aku bisa melawan kecenderungan untuk berbuay dosa setiap hari. Amin.
Gratitude Journal
7 Februari 2021

1. Bersyukur bisa jalan pagi bareng Sofia dan dapat 4000 langkah lebih untuk hari pertama mulai jalan kaki.
2. Bersyukur hari ini paketku datang lagi.
3. Bersyukur suami sudah pesan tiket pulang, walaupun masih dua minggu lagi, paling gak sudah jelas pulangnya kapan.
4. Bersyukur menamatkan kursus online materi Manajemen Waktu.
5. Bersyukur bisa tidur siang sebentar walaupun terbangun karena Sara dan Sofia heboh.

Palangka Raya, 7 Februari 2021
-Mega Menulis-

Matius 15, Amsal 6

Matius 15

Scripture
Matius 15:2-3 (TB)  "Mengapa murid-murid-Mu melanggar adat istiadat nenek moyang kita? Mereka tidak membasuh tangan sebelum makan."
Tetapi jawab Yesus kepada mereka: "Mengapa kamu pun melanggar perintah Allah demi adat istiadat nenek moyangmu?

Observation
Baru saja berdiskusi dengan seorang teman tentang suku yang begitu keras memegang adatnya dan membuat kami geleng-geleng. Pokoknya segala sesuatu dilakukan berdasarkan adat. Harus. Kalau ngga macamnya ada yang kurang. Bahkan demi memenuhi adat melakukan hal yang gak rasional.

Hari ini aku diingatkan kalau yang terutama adalah melakukan perintah Allah. Adat itu baik asal gak bertentangan dengan perintah Allah. Jadi kalau adat membuat seseorang mengabaikan perintah Tuhan, mending tinggalkan.

Aplication
Jangan terjebak melakukan sesuatu hanya karena adat dan kebiasaan Meg! Taati Tuhan, itu yang terpenting.

Prayer
Tuhan, tolong aku untuk menaati Tuhan dan menghormati Tuhan saja. Jangan biarkan aku menjalankan adat dan menghakimi orang lain seperti orang Farisi. Amin.

Amsal 6

Scripture
Amsal 6:10-11 (TB)  "Tidur sebentar lagi, mengantuk sebentar lagi, melipat tangan sebentar lagi untuk tinggal berbaring" — 
maka datanglah kemiskinan kepadamu seperti seorang penyerbu, dan kekurangan seperti orang yang bersenjata. 

Observation
Orang yang cuma tidur dan gak melakukan sesuatu akan mengalami kemiskinan dan kekurangan. Titik. Ini rumusan yang pasti. Kekurangan bukan hanya materi sih, tapi seseorang akan merasa hidupnya kurang lengkap karena dia tidak memenuhi panggilan hidupnya dan berkarya. 

Aplication
Kalau merasa hidup kurang bermakna atau gelisah karena gak lengkap, kurangi tidur dan mulai berbuat sesuatu Meg! Penuhi panggilan hidup yang sudah Tuhan tetapkan. 

Prayer 
Tuhan, mampukan aku menjalani hidup yang bermakna. Dan gak hanya 'tidur' tanpa menggenapi panggilan hidup yang sudah Tuhan tentukan. Amin.
Gratitude Journal
6 Februari 2021

1. Bersyukur bisa ke Puskesmas untuk kasih bocah vitamin A.
2. Bersyukur bisa ke rumah ambil cemilan bocah.
3. Bersyukur ada adekku yang nemanin kami kemana-mana.
4. Bersyukur bisa ke Hypermart buat belanja bulanan.
5. Bersyukur ada teman-teman adekku yang ke rumah dan ngerill. 
6. Bersyukur hasil kontrol mamah lumayan bagus. 
7. Bersyukur sempat nonton Lupin bareng adekku.
8. Bersyukur ada challange di gruo LIKE, sesuai kebutuhanku. Semoga bisa. Amin.

Palangka Raya, 6 Februari 2021
-Mega Menulis-

Yohanes 9, Amsal 6

Yohanes 9

Scripture
Yohanes 6:9 (TB)  "Di sini ada seorang anak, yang mempunyai lima roti jelai dan dua ikan; tetapi apakah artinya itu untuk orang sebanyak ini?"

Observation
Nama anak pemilik 5 roti dan 2 ikan ini tidak disebutkan di Alkitab, tapi buatku anak ini sangat murah hati. Dia mau menyerahkan makanannya kepada murid Yesus,padahal dia tidak tahu Yesus akan membuat mukzizat dan melipatgandakan pemberiannya.

Yesus membuat mukzizat dari kemurahan hati seorang anak. Terkadang berat rasanya bermurah hati saat aku fokus pada apa yang tidak aku miliki-ini membuatku merasa tidak memiliki apa-apa. Aku perlu fokus pada apa yang aku miliki dan melihat bahwa aku memiliki sesuatu untuk diberikan. Tuhan gak menanyakan apa yang gak aku miliki. Tapi apa yang aku miliki. Saat aku memberikan kepada Tuhan dengan sukacita, mukzizat terjadi.

Aplication
Aku mau memberi dengan sukacita saat Tuhan minta, bukan dengan berat hati.

Prayer
Tuhan, ampuni aku kalau sering merasa gak punya apa-apa saat Tuhan minta. Tolong aku Tuhan, mampukan aku memberi dengan sukacita dan melihat mukzizat yang Tuhan kerjakan melalui pemberianku. Amin.

Amsal 6

Amsal 6:27 (TB)  Dapatkah orang membawa api dalam gelumbung baju dengan tidak terbakar pakaiannya? 

Observation
Seringkali seseorang tahu konsekuensi dari pilihan bodohnya tapi tetap melakukannya. Aneh sih. Padahal itu akan merugikannya suatu hari nanti lo. Well, tapi aku sering melakukannya. Sudah tahu kebiasaan ini jelek tapi tetap tetap dilakukan. Duh, aku juga orang aneh.

Aplication 
Aku harus berhenti melakukan hal bodoh, sebelum akhirnya bajuku terbakar dan aku terluka. Buat list kebiasaan yang ingin aku hentikan dan mulai hentikan kebiasaan tersebut.

Prayer
Tuhan, tolong aku berhenti dari kebiasaan jelekku dan menggantinya dengan melakukan hal yang baik. Amin.
Gratitude Journal
5 Februari 2021

1. Bersyukur paketku yang sampai hari ini banyak.
2. Bersyukur bisa menyelesaikan pekerjaan yang deadline.
3. Bersyukur bisa pulang ke rumah mengantar paket dan mengecek rumah.
4. Bersyukur bisa diskusi dengan seorang teman tentang parenting.
5. Sebenarnya sedih kepulangan suami ditunda karena masih mengurus mertua yang sakit, tapi bersyukur mertua semakin pulih dan bersyukur punya suami yang mengasihi orang tuanya.

Palangka Raya, 5 Februari 2021
-Mega Menulis-

Tuesday, February 16, 2021

Lukas 9, Amsal 6

Lukas 9

Scripture
Lukas 9:3 (TB)  kata-Nya kepada mereka: "Jangan membawa apa-apa dalam perjalanan, jangan membawa tongkat atau bekal, roti atau uang, atau dua helai baju. 

Observation
Dalam melakukan pelayanan, murid-murid diminta tidak membawa apa-apa. Kenapa ya kok segitunya. Apa maksud Yesus?
1. Yesus tidak ingin murid-murid membawa beban dalam perjalanannya. Memang lebih mudah mengarungi kehidupan tanpa bawaan. 
2. Yesus ingin mereka belajar bergantung sepenuhnya kepada Allah dalam melakukan pelayanannya. Menjalani kehidupan hari demi hari dan percaya ada pemeliharaan Allah yang sempurna setiap harinya. 

Adakah 'beban' yang aku bawa saat aku menjalani kehidupanku? Mungkin gak berupa materi, tapi berupa hal-hal yang memberatkanku melayani Tuhan. Kekuatiran, masa lalu, kepahitan, dll. Semuanya harus aku tanggalkan dan mulai mengarungi kehidupan tanpa bawaan supaya kehidupanku lebih ringan dan aku mudah melangkah.

Aplication
Aku harua tinggalkan beban yang menghalangiku melangkah dan percaya sepenuhnya saat Dia mengutus aku, maka Dia akan memperlengkapi dan memenuhi segala keperluanku.

Prayer
Tuhan, jangan biarkan aku dipenuhi hal-hal yang memberatkan perjalananku. Tolong aku melepaskan kekuatiran akan masa depan dan keterikatan terhadap keinginan yang bukan dari Tuhan. Amin.

Amsal 6

Scripture
Amsal 6:9 (TB)  Hai pemalas, berapa lama lagi engkau berbaring? Bilakah engkau akan bangun dari tidurmu? 

Observation
Mungkin sehari-hari aku gak benar-benar berbaring saja. Tapi seorang pemalas adalah orang yang gak produktif. Dia gak melakukan apapun yang berguna. Bisa saja dia kelihatan sibuk tapi aslinya tidak berdaya guna. Seseorang yang duduk bermedsos saja pun sebenarnya bisa digolongkan pemalas. 

Aku gak boleh membuang waktu dengan 'tidur dan berbaring'. Bangkit dan lakukan hal yang berguna setiap hari. 

Aplication
-Buat daftar pekerjaan yang harus aku kerjakan. 
-Jangan menunda pekerjaan Meg! 

Prayer
Tuhan, jangan biarkan aku beralasan dan gak melakukan pekerjaan yang gak berguna. Mampukan aku bangun dan beraktivitas bagi kemuliaanMu. Amin.
Gratitude Journal
4 Februari 2021

1. Bersyukur sahabatku ulang tahun hari ini.
2. Bersyukur rangkaian rapat virtual penyusunan kinerja berakhir hari ini.
3. Bersyukur buku dan sepatu yang aku pesan sudah datang. Sepatunya pas, aku suka. 
4. Bersyukur bisa daftar Training for Habit Trainers. Duh, daftar ini tuh susah banget. Dah berapa kali gagal ikut karena pas mau daftar tahu-tahu penuh, padahal baru sehari keluar pengumumannya. Aku sampai tanya terus ke contact personnya kapan buka kelas baru. Mungkin karena lihat aku niat banget, begitu buka pendaftaran aku dijapri. Dan berhasil daftar.
5. Bersyukur ternyata timing aku ikut kelas Training for Habit Trainers ini pas banget. Kelas online belajar HS yang setahun aku ikuti selesai sebentar lagi.
6. Bersyukur malam makan nasi goreng yang enak banget, ditraktir adekku.
7. Bersyukur melihat Sara yang gambarnya semakin jelas bentuknya.
8. Bersyukur malam ini materi kelas HS relate banget dengan keseharian, jadi asyik diskusinya.

Palangka Raya, 4 Februari 2021
-Mega Menulis-

Markus 6, Amsal 6

Amsal 6

Scripture
Amsal 6:18 (TB)  hati yang membuat rencana-rencana yang jahat, kaki yang segera lari menuju kejahatan, 

Observation
Merencanakan yang jahat dan bersegera menuju kejahatan? Mengerikan sekali. Adakah orang-orang seperti ini? Ada. Memang ada orang yang punya kecenderungan melakukan hal yang jahat dan ini gak disukai Tuhan. 

Apakah yang direncanakan hatimu hari ini Meg? Yang jahat atau yang baik? Mungkin aku gak jelas-jelas merencanakan melakukan hal yang jahat tapi saat aku gak merencanakan yang baik maka hatiku akan cenderung melakukan hal jahat.

Aplication
Rencanakan yang baik dan lakukan yang baik secara sadar.

Prayer
Tuhan, berikanku hati sepertiMu, hati yang murni dan gak melakukan yang jahat. Amin.

Markus 6

Scripture
Markus 6:34 (TB)  Ketika Yesus mendarat, Ia melihat sejumlah besar orang banyak, maka tergeraklah hati-Nya oleh belas kasihan kepada mereka, karena mereka seperti domba yang tidak mempunyai gembala. Lalu mulailah Ia mengajarkan banyak hal kepada mereka.  

Observation 
Hati Yesus saat mengInjili digerakkan oleh belas kasihan. Kita hanya dapat bermisi saat punya hati bagi jiwa-jiwa. 

Entah kenapa hari ini terus diingatkan untuk punya hati seperti hati Yesus. Jadi ingat juga sebuah lagu semasa pelayanan. 

Prayer 
Brikanku hati seperti hatiMu yang penuh dengan belas kasihan
Brikanku mata seperti mataMu memandang tuaian di sekelilingku
Brikanku tanganMu tuk melakukan tugasku 
Brikanku kakiMu melangkah dalam rencanaMu
Amin
Gratitude Journal
3 Februari 2021

1. Bersyukur bocah-bocah bangun sebelum aku bangun dan main sendiri tanpa kehebohan, senang deh.
2. Bersyukur ditraktir makan siang sama temanku di KFC.
3. Bersyukur bocah-bocah dapat CD lagu anak.
4. Bersyukur bisa daftar kelas Habit Training untuk bulan Maret, senangnya. Sudah dua kali gagal ikut, jadi kalau akhirnya bisa ikut senang banget.
5. Bersyukur mertuaku keluar dari RS. 
6. Bersyukur urusan lapor pajak selesai.

Palangka Raya, 3 Februari 2021
-Mega Menulis-

Matius 14, Amsal 6

Matius 14

Scripture
Matius 14:8 (TB)  Maka setelah dihasut oleh ibunya, anak perempuan itu berkata: "Berikanlah aku di sini kepala Yohanes Pembaptis di sebuah talam."

Observation
Gak terbayangkan seorang anak perempuan meminta hadiah berupa kepala seseorang. Dan ini karena pengaruh ibunya. Ckckckck. Herodias kejam sekali, bukan hanya dia jahat tapi juga mempengaruhi anaknya untuk berbuat jahat secara sadar.

Sebagai orang tua aku juga punya pengaruh terhadap anakku. Secara sadar maupun gak sadar, apa yang aku katakan dan lakukan akan mempengaruhi hidup mereka. Yang lebih mengerikan lagi adalah anak meniru kebiasaan jelekku tanpa aku sadari, tahu-tahu jadi aja. Duh. Aku harus berhati-hati dan mulai mengganti kebiasaan lama dengan kebiasaan baru yang lebih baik.

Aplication
Buat daftar kebiasaan lama yang ingin kuganti dengan kebiasaan baru. Mulai dari hal kecil.

Prayer
Tuhan, ampuni aku kalau mempengaruhi anakku secara gak sadar dengan kebiasaan jelekku. Tolong aku mengubah diriku. Amin.

Amsal 6

Scripture
Amsal 6:6-7 (TB)  Hai pemalas, pergilah kepada semut, perhatikanlah lakunya dan jadilah bijak: 
biarpun tidak ada pemimpinnya, pengaturnya atau penguasanya, 

Observation
Minggu depan rencananya bos-bos di kantor akan dinas keluar kota, mendengar itu, aku senang. Gawat, berarti aku mulai jadi pemalas 🙄 Senang waktu gak ada pemimpin. Hiks. Harus belajar sama semut yang selalu rajin biarpun tidak diawasi. 

Aplication 
Tetap berintegritas Meg, ada ataupun tidak ada bos di kantor. 

Prayer 
Tuhan, tolong aku supaya gak mempermalukan Tuhan dengan kemalasanku. Walaupun bos di kantor gak ada, TUHANlah bosku. Amin.
Gratitude Journal
2 Februari 2021 

1. Bersyukur Sara suka mainannya yang baru.
2. Bersyukur bisa dapat versi murah mainan logika.
3. Bersyukur bisa beli buku-buku yang masuk wishlistku dan dapat potongan ongkir.
4. Bersyukur dapat bonus pas beli makanan sama teman.
5. Bersyukur bisa video call lama dan ngobrol sama suami.

Palangka Raya, 2 Februari 2021
-Mega Menulis-

Jalan Kaki Bareng LIKE (Day 4-9)


 #Day4

Hari ini aku bangun terlambat, akibatnya tentu saja anak-anak terlambat bangun juga. Salahku sih, malam tadi nonton anime sama adekku. Anak-anak belum bangun, harus siapkan minumnya, ganti popok Sofia, suruh Sara buang air kecil dulu. Halah, jadi tambah males bergerak. Kalau gini boro-boro mau 10.000 langkah, bisa jalan aja syukur. Banyak alasan untuk gak jalan kaki. Aku berpikir, alasan apa yang bisa membuatku tetap berjalan pagi ini ya? Ceritanya mau memotivasi diri nih. Lalu aku teringat kursus online Manajemen Waktu (Dr. Christian Fredy) yang aku ikuti, ada perkataan ini : Motivasi adalah sebuah kondisi hati. It's based on happenings/events. Jadi kita perlu merancang sistem dalam hidup di mana sistem tersebut memaksa kita untuk disiplin. Jangan tunggu motivasi datang tapi mulai lakukan sesuai dengan sistem yang telah kita rancang. Motivasi bukan suatu permulaan tapi justru karena kita mulai melakukan, motivasi akan muncul.

 

Yang terpenting adalah memulai, melakukan, dan bergerak. Lalu aku bangunkan anak-anak, mempersiapkan mereka dan mulai berjalan, gak bisa lama karena aku harus ke kantor. Di jalan, aku suruh anak-anak jalan di trotoar, aku jalan di jalur sepeda. Aku bisa berjalan lebih cepat dari mereka lalu aku berbalik lagi, terkadang aku menemani Sofia dan membiarkan Sara berjalan lebih dulu. Terkadang aku berjalan ke belakang dan membiarkan mereka lebih dahulu. Mana Sofia pakai acara ngumpulin daun gugur pula, kesel kan ya, bikin tambah lambat, tapi begitu dia bilang : "Sampahnya dibuang Mamah", mendadak bangga dong, rupanya dia ingat didikan bapaknya. Well, berhubung waktu lebih sedikit dari sebelumnya, ga ada progress dari hari sebelumnya. Ya sudahlah, tak apa, yang penting hari ini kami tetap berjalan. Semoga sore nanti aku bisa jalan lagi. Apapun keadaan saat bangun pagi ini, aku belajar, yang penting adalah memulai dan bergerak. Semangattt!!!


#Day5


Menebus dosa bangun telat kemarin, hari ini aku bangun lebih pagi dong. Bocah-bocah aku bawa ke TK, mereka main sesukanya dan aku jalan bolak-balik di TK itu. Hampir 10.000 langkah, aku terharu. Nampaknya kalau aku mau dapat 10.000 langkah tiap hari harus bangun lebih pagi dan jalan sendiri. Bersyukur sih, bocah-bocah belum bosan main di TK, jadi aku bisa jalan sendiri tanpa terganggu. Dipikir-pikir, kalau mereka harus menyesuaikan langkahku ya kasihan mereka. Aku bangga dengan diriku sendiri buat pencapaian hari ini. Terima kasih diriku, sudah konsisten sampai hari kelima, good job Meg! *tepuk pundak sendiri*

 




#Day6

Senangnya libur, jadi bisa jalan lebih lama tanpa dikejar jam berangkat ngantor. Dan akhirnya tercapai 10.000 langkah hari ini. Yay! 

Etapiii 10.000 langkah dirayakan dengan bubur ayam. Jadi itu kalorinya bukan ngilang malah nambah Gak mau rugi! Aku ma gitu orangnya 

 


#Day7

Sekali-kali merasakan kondisi ideal (versiku), pagi buta sebelum bocah bangun aku jalan sendiri dong. Gak lupa berpesan ke adekku, kalau bocah bangun supaya kasih tahu. Jam 5an di-wa adekku, bocah-bocah sudah bangun. Aku panik, dari berjalan buru-buru berlari. Jatuh deh Untung cuma lecet sedikit di tangan, jadi gak turun banyaklah harga pasaran #eh Sesampainya di rumah aku cek ternyata dapat 8000an langkah lo.Yay! Lanjut jalan-jalan sama bocah-bocah ke TK. Berhubung sudah berjalan jauh, kali ini aku fokus sama bocah. Berjalan (lambat) menggandeng tangan mereka, ikut main di TK, main ayunan, jungkitan, seluncuran. Mereka puas main, kami pulang, sampai di rumah, taraaaa.... Sudah 12.000an langkah aja. Yay! Lumayan gempor betis, tapi hepi.

Berjalan sendiri itu asyiknya adalah aku gak perlu menyamakan langkah dengan orang lain, bisa memilih rute sesukaku. Lagipula aku gak perlu merasa bersalah saat berjalan berdiam diri atau malahan mengoceh sendiri. Kalau sama bocah, waktu aku berjalan di depan mereka terkadang tatapan mereka seperti kesal karena aku tidak berjalan bersama-sama mereka. Waktu di TK aku berjalan sendiri dan confess ayat dengan lantang, bocah-bocah memandangiku dengan tatapan, "Ngapain sih Mamaku ini, kok gak main sama aku". O, iya Sofia sempat berucap gak mau ke TK lagi. Usut punya usut rupanya dia pengen main sama mamanya. Maklum Nak, mama dikejar target. Hari ini setelah aku mindful main bareng mereka (gak pakai mondar-mandir di TK), pulangnya aku tanya, "Kalian capek?".

Jawaban mereka "Kakak/dedek senang".

Aku still ngotot tanya lagi, "Tapi capek gak?".

"Senang Mamah".

Err... Rupanya kalau senang gak capek ya Nak. Oke Sip.

 

#Day8

Niat bangun subuh, eh bungsuku malah bangun jam 4 minta makan. Setelah dia makan eh hujan. Ya sudahlah pikirku, ntar sore aja lagi jalan,semoga gak hujan. Kalau hujan ya sudahlah, mungkin dah takdir hari ini skip jalan (cieee... bawa-bawa si takdir). Sebenarnya bocah minta jalan melulu tapi kan hujan, masa sih dipaksain. Pas jam 9an hujan reda, Sara dan Sofia ngajak ke TK lagi. Hah? Jalan jam segini? Gak salah ni? Tapi aku lihat cuaca mendung, lumayanlah buat jalan. Gak panas ini. Ya sudah lah, hayuk aja! Akhirnya Emak yang sempat mager jadi semangat dong. Berangkatlah kami.

Dari rumah Mamaku ke TK paling gak dapat 2000an langkah. Jadi kalau mau dapat 10.000 langkah, di TK aku harus berjalan 6000an langkah, pulangnya pasti tembus 10.000 langkah. Udah lumayan siang, gak usah 10.000 langkah pun gak papa lah, hibur hatiku, yang penting jangan berhenti melangkah (tsahhh....). Di TK bocah-bocah asyik main, lalu aku tanya, mama boleh jalan ngga.Sara bilang boleh, Sofia nggak. Lalu aku bujuk, habis jalan nanti main ayunan sama-sama. Berhasil! Sofia bilang boleh. Berjalanlah aku, sambil sesekali mendatangi mereka bermain. Ternyata saat sudah mulai berjalan motivasi itu muncul, 3000,4000, 5000, ah tanggung...Jalan lagi.Dan yes, tinggal 2000 langkah lagi. Aku berhenti dan fokus bermain bersama bocah. Kami pulang dan tercapailah 10.000 langkah.

Bersyukur teman-teman kecil seperjalananku ini gak punya patokan jalan mesti pagi atau sore, jadi aku juga ikutan mereka. Gak melihat jam sebagai penghalang. Ini asyiknya berjalan bersama orang lain, saat yang satu mulai mencari alasan untuk gak berjalan, eh yang lain tetap mau berjalan dan memotivasi yang lain. Pada akhirnya aku senang memilih tetap berjalan hari ini.

 

#Day9

Pernah perhatikan gak teman-teman? Kilometer kita berjalan dan jumlah langkah kaki setiap orang berbeda hasilnya. Suatu kali, seorang teman mengeluh 5 km sudah ditempuhnya, tetapi di aplikasinya baru tercatat 3700 langkah. Sementara di hari yang sama aku melangkah 10.400 langkah eh mencapai jarak hanya 7 km. Seketika membaca keluhannya aku bersyukur punya badan kuntet (tinggi cuma 148 cm) dan target harian kita pakai ukuran LANGKAH. Menang banyaklah si kuntet ini. Coba kalau targetnya pakai km, menangis darahlah awak. Harus berapa puluh ribu langkah yang kutempuh? Oke, aku lebay. Semangat teman-teman! Seberapa pun langkahmu, tetaplah melangkah. Saat ini yang aku syukuri adalah konsistensi melangkah sampai hari ke-9, semoga ini menjadi 'morning routine' keluarga kami dan bukan cuma semusim.



 Palangka Raya, 16 Februari 2021

-Mega Menulis-