Friday, January 31, 2020

2 Petrus 1

2 Petrus 1

Scripture       
2 Petrus 1:2 (TB)  Kasih karunia dan damai sejahtera melimpahi kamu oleh pengenalan akan Allah dan akan Yesus, Tuhan kita. 

Observation & Aplication 
Kasih karunia dan damai sejahtera berlimpah saat aku memiliki pengenalan akan Yesus. Pengenalan gak hanya bicara tentang sekedar tahu dan menerima Yesus sebagai Juruselamat. Seseorang bisa saja menerima Yesus lalu gak bertumbuh dalam pengenalan akan Yesus. 

Bagaimana aku bisa bertumbuh dalam pengenalan akan Allah dan Yesus? 
- Bergaul akrab dengan firmanNya
FirmanNya adalah pemberianNya untuk mengenal Dia,surat cintaNya. 
- Hidup dalam ketaatan
Seringkali saat taat, Tuhan bukakan banyak hal tentang Dia. 

Prayer
Tuhan, tolong aku untuk terus bertumbuh dalam pengenalan akan Engkau supaya aku mengasihi Engkau lebih sungguh lagi. Amin.
Gratitude Journal
30 Januari 2020

1. Bersyukur the girls suka banget sop yang aku masak hari ini. Pagi, siang, malam makannya bagus banget.
2. Bersyukur aku mulai bisa input di e-lakip. Walaupun ada kesalahan yang aku buat, semoga besok bisa diselesaikan.
3. Bersyukur bisa bayar tiket hari ini.
4. Bersyukur malam bisa quality time dengan keluarga setelah lembur dan pulang sore banget.
5. Bersyukur untuk tawa sewaktu bekerja.
6. Bersyukur ketemu gorengan yang enak banget.
7. Bersyukur bisa bangun pagi dan buat stok bumbu kuning. 

Palangka Raya, 30 Januari 2020
-Mega Menulis-

Thursday, January 30, 2020

Yakobus 2

Yakobus 2

Scripture       
Yakobus 2:16-17 (TB)  dan seorang dari antara kamu berkata: "Selamat jalan, kenakanlah kain panas dan makanlah sampai kenyang!", tetapi ia tidak memberikan kepadanya apa yang perlu bagi tubuhnya, apakah gunanya itu? 
Demikian juga halnya dengan iman: Jika iman itu tidak disertai perbuatan, maka iman itu pada hakekatnya adalah mati.

Observation
Baca ayat ini ketampar rasanya, semalam dengar kabar suami sepupuku ada tumor dan dirujuk ke Banjarmasin. Pasti sulit sekali buat dia. Anaknya masih kecil,yang pertama kelas 1 SD dan yang kedua seumuran Sara. Berat pasti apa yang dialaminya. Sebelum tidur kami sekeluarga berdoa bagi mereka. Dan sekarang diingatkan iman harus disertai perbuatan, gak cuma merasa kasihan dan berdoa, tapi aku harus melakukan sesuatu yang kutahu bisa meringankan penderitaan mereka.

Aplication
✔️ Aku mau bicarakan dengan suami dan melakukan sesuatu bagi mereka.

Prayer
Tuhan, tolong aku supaya berbuat. Gak cuma merasa kasihan tanpa bertindak. Tolong aku mengasihi bukan hanya dengan lidah tapi perbuatan. Amin.
Gratitude Journal
29 Januari 2020

1. Bersyukur bangun pagi banget jadi bisa syuting ayat hapalan bulan ini. Yay!
2. Bersyukur LKIP sudah ditandatangani Pak Kepala.
3. Bersyukur hari ini ke acara nikahan keluarga ketemu banyak keluarga.
4. Bersyukur suami bersedia jagain bocah selama aku dinas minggu depan ke Jakarta selama 4 hari. Bersyukur ada mamaku yang bisa bantu jagain. 
5. Bersyukur bisa ke pasar malam dan belanja sayur.
6. Bersyukur dah dua hari Sara gak ngompol.
7. Bersyukur kuat gak makan malam, hahaha.

Palangka Raya, 29 Januari 2020
-Mega Menulis-

Wednesday, January 29, 2020

Ibrani 10

Ibrani 10 

Scripture       
Ibrani 10:36 (TB)  Sebab kamu memerlukan ketekunan, supaya sesudah kamu melakukan kehendak Allah, kamu memperoleh apa yang dijanjikan itu.

Observation & Aplication 
Ketekunan adalah kemampuan untuk terus melakukan sesuatu sekalipun sulit. Ketekunan teruji oleh waktu. Aku harus mengakui kalau aku bukan orang yang tekun. Seringnya semangat di awal lalu melempem di akhir. Ayat ini bicara tentang ketekunan melakukan kehendak Allah terus-menerus, bahkan di saat aku gak ingin. Gak boleh tu kadang melakukan kehendak Allah, kadang nggak. 

Prayer
Tuhan, aku mau tekun melakukan kehendakMu setiap harinya. Hari ini dan seterusnya. Amin.
Gratitude Journal
28 Januari 2020

1. Hari ini makan nasi Padang yang dibungkus suami dan aku sakit perut gara-gara porsinya banyak. Salahku sih, gak ingat kapasitas perut. Bersyukur sakitnya ga terlalu lama. Bersyukur, berarti lambungku mengecil,hahaha. Karena aku emang dah setahunan ini berusaha ngurangin nasi jadi sekarang emang gak bisa kalau makan langsung banyak gitu. 
2. Sepupuku, suaminya ada tumor yang dah menyebar ke hati dan dirujuk ke Banjarmasin. Sedih banget. Aku bersyukur waktu WA sama dia merasakan imannya yang kuat. Dia percaya kalau Tuhan Yesua yang akan sembuhkan suaminya.
3. Bersyukur hari ini surat-surat di kantor yang harus diperiksa gak terlalu banyak. Yay!
4. Bersyukur sudah beberapa hari popok Sara kering. 
5. Bersyukur hari ini suami yang gantikan aku mencuci pakaian kami gara-gara aku sakit perut. Bersyukur buat suami yang mau berbagi pekerjaan rumah tangga. I'm so blessed. 
5. Bersyukur hari ini WA dengan sahabatku dan dia sharing banyak hal. 

Palangka Raya, 28 Januari 2020
-Mega Menulis-

Tuesday, January 28, 2020

2 Timotius 3

2 Timotius 3

Scripture       
2 Timotius 3:5 (TB)  Secara lahiriah mereka menjalankan ibadah mereka, tetapi pada hakekatnya mereka memungkiri kekuatannya. Jauhilah mereka itu!

Observation & Aplication 
Ada kenalanku yang toxic banget, padahal kalau udah ngomong firman Tuhan luar biasa, ke Gereja rajin, aktif ibadah, dll. Sedih jadinya karena dia gak jadi berkat di lingkungannya. Sekaligus reminder, kalau aku juga bisa banget kayak gitu. Aku lebih menuruti hawa nafsu. Aku mencintai diriku sendiri. Setiap hari aku dihadapkan pada pilihan mau beribadah setiap hari kepada Tuhan melalui sikap dan perbuatanku atau cuma beribadah hari Minggu tok. 

Prayer 
Tuhan, tolong aku untuk beribadah setiap hari dan benar-benar mempersembahkan hidup sebagai persembahan yang hidup, kudus dan berkenan padamMu. Amin.
Gratitude Journal
27 Januari 2020

1. Bersyukur pagi ini sempat buat tumis pare, telur dan bakso karena gak perlu masak lauk, tinggal manasin yang semalam.
2. Bersyukur nilai anggaran kinerja di aplikasi sudah diupdate dan target tercapai. Bersyukur LKIP sudah terisi semua capaiannya.
3. Bersyukur dapat seragam dari kantor. Sudah berencana ingin beli tahun ini, puji Tuhan ada yang gratisan.
4. Bersyukur malam ini bisa quality time sama bocah-bocah dengan baca Alkitab dan menyanyi bersama lagu-lagu Sekolah Minggu.
5. Bersyukur hari pertama jadi menggantikan tugas kabagku yang dinas lancar.

Palangka Raya, 27 Januari 2020
-Mega Menulis-

2 Timotius 2

2 Timotius 2

Scripture       
2 Timotius 2:4 (FAYH)  Sebagai prajurit Kristus, janganlah kaubiarkan dirimu terikat oleh hal-hal duniawi, karena jika demikian, engkau tidak akan dapat memuaskan hati Dia yang mencantumkan namamu di dalam pasukan-Nya.

Observation
Ini pas banget dengan artikel yang kutulis untuk Majalah Pearl, benar-benar Tuhan mau ingatkan untuk gak terikat dengan materi. Satu-satunya harta yang dapat aku bawa ke dalam kekekalan adalah karakterku, dan karakterku hanya dapat diubahkan saat aku mengasihi Tuhan melebihi hartaku. Kenyataan ini membuatku sadar akan Kristuslah yang seharusnya menjadi satu-satunya hartaku yang abadi, melebihi harta yang aku miliki. Hubungan pribadi dengan Tuhan lebih penting dari segala yang aku punya; jika ada hal yang membuat aku kurang mengasihi Allah, maka hal itu telah menjadi jerat bagiku (termasuk dalam hal harta).

Aplication
✔️ Kalau mengumpulkan harta membuatku semakin terikat dengan harta, aku harus belajar memberi/melepaskan. Beberapa hari ini ada keluarga dan teman yang sakit, emang ada gak terlalu dekat sih jadi rasanya gak wajib dikunjungi. Tapi jeleknya aku, pertama kali mikir kalau ngunjungin gini pasti ngabisin duit karena harus bawa buah tangan. Duh, benar-benar aku mulai terikat harta nih. 
✔️ Mulai bulan depan aku mau buat anggaran untuk sosial, jadi gak merasa berat saat harus berbagi dengan orang lain. 

Prayer
Tuhan, tolong aku supaya gak terikat dengan materi, tapi fokus pada karakter yang semakin mengasihi Kristus. Amin.
Gratitude Journal
26 Januari 2020

1. Bersyukur di Sekolah Minggu Sara dan Sofia, ada ayat hapalan untuk anak sekolah minggu setiap minggunya. Walaupun Sara dan Sofia belum bisa ikut menghapal tapi Sara mau belajar mengucapkan ayat hapalannya secara lengkap pelan-pelan. Aku berdoa supaya anak-anakku mencintai firman Tuhan sejak masa kecilnya.
2. Bersyukur hari ini bisa masak Kari Ayam kesukaan suamiku dan anak-anak juga suka.
3. Bersyukur banyak  diskon di Indomaret dan Alfamart: Indomie Kari Ayam kesukaan suami, popok bocah, coklat juga.
4. Bersyukur ada Festival of Light di Palangka Raya, gak usah jauh ke Jogja atau Malang, hehhehe.

Palangka Raya, 26 Januari 2020
-Mega Menulis-

Monday, January 27, 2020

Safira : Pengaruh Seorang Isteri

Kisah Safira bisa kita baca di Kisah Para Rasul 5:1-11. Ada tiga ayat yang menjadi perhatian kita kali ini.

Dengan setahu isterinya ia menahan sebagian dari hasil penjualan itu dan sebagian lain dibawa dan diletakkannya di depan kaki rasul-rasul.
(Kisah Para Rasul 5:2)

Kata Petrus kepadanya: "Katakanlah kepadaku, dengan harga sekiankah tanah itu kamu jual?" Jawab perempuan itu: "Betul sekian." Kata Petrus: "Mengapa kamu berdua bersepakat untuk mencobai Roh Tuhan? Lihatlah, orang-orang yang baru mengubur suamimu berdiri di depan pintu dan mereka akan mengusung engkau juga keluar."
(Kisah Para Rasul 5:8-9)

Melalui kisah Safira, ada beberapa hal yang bisa kita pelajari. 
1. Tidak bersepakat dalam hal dosa dengan suami.
Suami isteri diharapkan sehati sepikir tapi TIDAK DALAM DOSA. Kalau ada yang menyimpang, suami/istri tetap harus mengingatkan pasangannya lalu melakukan hal yang benar! 
2. Pentingnya memberikan pengaruh positif untuk suami dan mau mengingatkan. 
Tidak seperti Safira yang tahu perbuatan Ananias suaminya lalu mendiamkannya, sebagai isteri, kita harus mau dan mampu memengaruhi suami untuk melakukan yang benar. 

***

Jauh lebih dari yang disadari, setiap istri memiliki pengaruh terhadap suami. Pertanyaannya, pengaruh macam apa yang diberikan kepada suami? Jangan-jangan kita telah menjadi Safira zaman now. Ananias berbohong dengan sepengetahuan Safira, bahkan dikatakan kalau mereka berdua bersepakat untuk mencobai Roh Tuhan. Alkitab tidak mencatat siapa yang memunculkan ide ini pertama kali, entah Ananias atau Safira. TAPIIII…. akibat dosa ini ditanggung oleh mereka bersama. Seandainya Safira memengaruhi suaminya untuk membohongi Petrus dan para rasul yang lain, berarti dia telah berhasil memengaruhi suaminya secara negatif. Tapi, kalau ide ini berasal dari Ananias berarti Safira gagal memengaruhi suaminya untuk melakukan yang benar. Seorang wanita punya kekuatan memengaruhi orang-orang di sekelilingnya, disadari atau tidak. Sayang sekali kalau sebagai seorang wanita kita gagal menggunakan pengaruh yang dimilikinya secara optimal. 

Mengubah seorang suami dan memengaruhi seorang suami adalah dua hal yang berbeda. Sewaktu kita ingin mengubah seorang pria, berarti kita ingin suami berubah, tidak peduli apakah perubahan itu sebenarnya bukan hal yang diinginkan suami. Istri lah yang mengambil inisiatif dan sibuk melakukan segala sesuatu dan menuntut suaminya berubah, entah dengan kata-kata, intimidasi, tindakan, dll. Sementara memengaruhi berarti istri sibuk mengubah dirinya sendiri sambil berdoa dan berharap perubahannya juga memotivasi suaminya untuk berubah. Kalau begini, fokusnya bukan perubahan suami, tapi diri sendiri. Perubahan itu dirasakan suami sehingga suami berinisiatif mengubah dirinya. 

Sebagai seorang istri, Tuhan ingin membentuk para wanita menjadi lebih mengasihi, lebih bermurah hati, dan penuh kasih karunia melalui kekurangan yang dimiliki suami. Setiap wanita punya suami dengan tipe yang berbeda, kesamaan para suami tersebut adalah sama-sama tidak sempurna. Bagian seorang istri adalah memengaruhi suami dengan menumbuhkan atmosfer yang mendukung suami untuk mengubah kebiasaan dan karakternya tanpa memaksa dan menuntut suami berubah. 

Dalam sebuah grup pembinaan para istri yang saya ikuti, pernah dibahas mengenai 2 (dua) kubu ekstrim mengenai tipe para istri: 
  1. Takut konflik, banyak diam, tidak mau menegur, tidak mau mengingatkan dosa dan kesalahan suami. 
  2. Berani bicara, frontal, tapi kurang respek dan penghormatan pada suami. 
Kedua tipe ini sama-sama tidak akan bisa membuat perubahan yang mereka harapkan. 

***

Kamu tipe yang mana? Terkadang aku jadi tipe yang pertama, kadang jadi tipe yang kedua. Karena malas konflik, aku malas menegur suami, mending diam aja deh. Terkadang aku ngomong, tapi kasar atau nyinyir. Akibatnya sama, suami tidak mau berubah karena merasa pride-nya sebagai suami disinggung. Aku harus belajar untuk berani ngomong, dengan respek dan dengan sikap hati yang benar. Suami bisa merasakan lho kalau kita tidak menaruh respek. Suami tidak akan berubah karena sindiran. Kalau tidak percaya, coba saja. Suami bisa merasakan kalau spirit istri tidak benar. Ini tidak akan memotivasi suami untuk berubah.

Kalau rindu suami baca Firman Tuhan tiap hari, jangan ngomong, “Bang, bacalah Alkitab tu, malas kali kau baca Alkitab sekarang! Kerjaan kok cuma lihatin HP!”. Dijamin, suami sulit berubah. Kalau mau suami berubah maka kita harus doakan hal ini setiap hari dan mulai bertindak selaras dengan Firman Tuhan yang kita baca. Bukan sekedar saat kita baca Firman Tuhan yang perlu dilihat suami, tetapi hidup kita yang terus diubahkan firman pun harus terlihat suami. Mulai ceritakan firman Tuhan yang kita baca. Walaupun suami belum tertarik membaca Alkitab secara rutin, paling tidak dia ikut tahu kebenaran firman Tuhan yang dibaca istri. Cara ini tentu tidak akan membuat suami merasa dirongrong untuk baca Alkitab. Kalau dipaksa, suami kesal, istri pun kesal, kan? Mau? :D

Kalau minta tolong suami mengerjakan sesuatu dan tidak langsung dia kerjakan, para istri tentu tidak suka. Yang aku lakukan kalau terjadi seperti ini dulunya adalah mengerjakan sendiri sambil mengomel. Akibatnya suami pun ikut tidak nyaman. Padahal, suami sedang mengerjakan hal lain, yang membuatnya menunda melakukan yang aku minta. Saat membicarakan hal ini dengan suamiku, ketahuan kalau dia kesal dengan caraku meminta dia melakukan sesuatu. Menurut dia, caraku terkesan bossy, harus sekarang juga, tidak peduli suami lagi ngapain. Karena caraku, suamiku tidak termotivasi dan justru malas-malasan. Sekarang? Aku belajar meminta tolong dengan manis. Walaupun tidak langsung dikerjakan, aku belajar bersabar. Kalau suami lupa? Ya sudah, aku ingatkan. Kalau masih belum juga dikerjakan? No ngambek pokoknya! Aku berusaha kerjakan sendiri sebisaku tanpa ngomel. Berat sih. Mulut ini pengen ngomel sebenarnya, tapi aku belajar mengendalikan mulut mungilku ini. Dan yang terpenting juga, perlu banget belajar menghargai apa yang dilakukan suami, perubahan sekecil apapun perlu diapresiasi. Kiss suami, buatkan makanan yang disukainya, pijat, dan jangan lupa ucapkan terima kasih untuk yang dilakukannya.

Gary Thomas dalam bukunya Sacred Influence berkata, ”Banyak pernikahan hancur secara perlahan-lahan karena adanya sikap apatis selama bertahun-tahun.” Gak boleh lagi mikir, "Ya sudahlah, daripada ribut, mending diam aja, suami emang gitu orangnya". Diam seringkali bukan jalan keluar. Bicara lebih baik. Tapi tentu saja bicara bukan dengan emosi. Harus sadar diri dan koreksi diri, jangan-jangan sikapku yang memancing reaksi suami seperti itu. Stop sok mengampuni dan menganggap masalah tidak ada. Segala sesuatu harus dibicarakan. Saat dibicarakan, belajarlah untuk tidak mengabaikan teguran atau kekecewaan suami, kita pun harus berusaha berubah.

Setiap istri dianugerahi suami yang berbeda tapi sama: sama-sama tidak sempurna. Sebagai istri tentunya kita memahami kekurangan suami dan tahu apa yang paling akan dibutuhkannya untuk bertumbuh. Yuk, kita ciptakan atmosfer yang memotivasi suami terkasih kita menjadi dirinya yang terbaik, pria sejati yang dirancang Allah.

Ditulis untuk Majalah Pearl. 

Memberi dari Kekurangan Tanpa Takut Kekurangan

Kali ini, kita akan belajar dari seorang perempuan anonim—tidak diketahui siapa namanya—yang ada di Perjanjian Baru. Sebelumnya, yuk kita baca Markus 21:41-44 dan Lukas 12:1-4. Secara khusus, ada dua ayat yang akan kita soroti; yaitu: 

“Sebab mereka semua memberi persembahannya dari kelimpahannya, tetapi janda ini memberi dari kekurangannya, bahkan ia memberi seluruh nafkahnya."
(Lukas 21:4)

Sebab mereka semua memberi dari kelimpahannya, tetapi janda ini memberi dari kekurangannya, semua yang ada padanya, yaitu seluruh nafkahnya."
(Markus 12:44)

***

Baik Markus maupun Lukas memberikan kesaksian yang sama tentang janda miskin ini. Ya, dia memberi dari kekurangannya, dan semua yang ada padanya—yaitu seluruh nafkahnya. Artinya, kalau janda ini memberikan persembahan, maka hari itu dia tidak bisa makan. Lah, gimana bisa makan, wong semua yang ada padanya habis.

Ta… tapi… kalau dikurskan ke rupiah, sebenarnya satu peser itu berapa, sih? Kok, kayaknya dikit banget nilainya.

Dalam artikel di sini, dikatakan bahwa 1 dinar (upah kerja sehari) senilai dengan 128 peser. Kalau upah kerja sehari (dalam kurs rupiah) diumpamakan sebesar 30 ribu, maka 30 ribu itu dibagi 128—hasilnya 234 peser. Di atas dinyatakan bahwa janda miskin itu memberi 2 peser; jadi nilai pemberiannya itu setara ±460 rupiah. Itu kalau upah sehari tiga puluh ribu rupiah, lhooo… Kalau nominalnya berbeda, silakan hitung sendiri.

Yang jelas, nilainya kecil sekali, bahkan untuk makan pun sebenarnya gak cukup. Ckckckck… Bayangin, deh. Apa sih, yang dipikirkan janda miskin itu waktu memberikan uangnya!? Kalau aku, yang aku pikirkan adalah: Dia pasti sudah gila! 

Tapi Yesus memujinya.

Iya, janda yang memberi dari kekurangannya ini dipuji Yesus. Well sebenarnya, adalah hal yang mudah kalau kita memberi dari harta yang berlimpah. Tapi kalau buat hidup sehari-hari aja kita kekurangan, apa lagi yang bisa diberikan? Nah, pemberian janda miskin ini menunjukkan kalau dia: 
1) Mempercayai Tuhan sepenuhnya yang akan mencukupkan segala keperluannya
Saat janda miskin ini memberikan segala yang dimilikinya, sepertinya dia tidak mengkuatirkan apa yang akan dia makan nantinya. Seakan-akan dia tahu, dia hidup bukan dari uang yang dimilikinya tapi karena dia tahu Allah lah yang memelihara kehidupannya. Dia telah menyerahkan kekuatirannya kepada Tuhan sepenuhnya. 

2) Mengasihi Tuhan dengan sepenuh hati
Karena di mana hartamu berada, di situ juga hatimu berada.
(Matius 6:21)

Seseorang pernah berkata kepada saya: Tunjukkanlah di mana pengeluaran terbesarmu, di situlah hatimu berada. Itulah yang kamu anggap paling penting. Hm, sekarang kita tahu dengan jelas di mana hati janda miskin ini berada, vice versa. Kalau kita mengakui bahwa Tuhan yang bertahta dalam hati kita, maka seharusnya kita juga bersedia memberikan harta yang dimiliki kepada-Nya. Salah satu contoh yang bisa dilakukan adalah memberi bantuan dana ke ladang misi.

***

Oke, sekarang kita tahu bukti iman sang janda miskin kepada Tuhan. Lalu, apa yang bisa kita lakukan untuk mengikuti apa yang dilakukannya itu?

// YOU ARE WHAT YOU ARE THINKING. Pikiranmu akan menentukan tindakanmu
Jadi akhirnya, saudara-saudara, semua yang benar, semua yang mulia, semua yang adil, semua yang suci , semua yang manis, semua yang sedap didengar, semua yang disebut kebajikan dan patut dipuji, pikirkanlah semuanya itu.
(Filipi 4:8)

Kalau kita merasa dan berpikir selalu kekurangan, sampai kapan pun kita tidak akan pernah memberi. Kapan kita merasa lebih? Atau merasa cukup? Wong kebutuhan manusia tidak terbatas kok. Setelah punya A, ingin B. Setelah punya B, ingin C. Dan seterusnya. Kita harus mulai berhenti mengasihani diri sendiri! Jangan cuma fokus memikirkan diri sendiri. Kita hidup bukan hanya untuk diri sendiri. 

// BERSYUKUR
Saat bersyukur terasa sulit, mulailah menghitung berkat yang sudah kita terima dan bersyukurlah. Menghitung berkat yang kita terima melimpahkan rasa syukur di hati kita. Kalau kita nggak bersyukur, seberapa banyak pun yang kita miliki, kita nggak akan pernah merasa cukup. Contohnya, kita bisa menuliskan gratitude journal di penghujung hari. Percaya deh, saat kita membaca hari-hari yang kita lalui, kita akan kembali disadarkan bahwa ada banyaaaakkk hal yang Tuhan berikan bagi kita. Kalau sudah begitu, apakah kita masih ingin ngomel-ngomel pada-Nya?

// PERCAYALAH SEPENUHNYA KEPADA TUHAN YANG AKAN MEMENUHI SEGALA KEPERLUANMU
Ada banyak ayat yang membahas hal ini, di antaranya: 

TUHAN adalah gembalaku, takkan kekurangan aku. 
Mazmur 23:1 
Serahkanlah kuatirmu kepada TUHAN, maka Ia akan memelihara engkau! Tidak untuk selama-lamanya dibiarkan-Nya orang benar itu goyah. 
Mazmur 55:23

Karena itu Aku berkata kepadamu: Janganlah kuatir akan hidupmu, akan apa yang hendak kamu makan atau minum, dan janganlah kuatir pula akan tubuhmu, akan apa yang hendak kamu pakai. Bukankah hidup itu lebih penting dari pada makanan dan tubuh itu lebih penting dari pada pakaian? Pandanglah burung-burung di langit, yang tidak menabur dan tidak menuai dan tidak mengumpulkan bekal dalam lumbung, namun diberi makan oleh Bapamu yang di sorga. Bukankah kamu jauh melebihi burung-burung itu?
Matius 6:26-27 

Ketakutan mengalami kekurangan adalah tanda ketidakpercayaan kita kepada Tuhan. Tapi kalau dipikirkan baik-baik, pernahkah kita kekurangan?

Satu hal yang harus kita yakini: Tuhan selalu memberi apa yang kita butuhkan, bukan yang kita perlukan. Seperti yang dikatakan Yesus di poin ketiga, Tuhan berjanji bahwa Dia senantiasa memelihara kita. Burung dan bunga saja dipelihara, apalagi kita! Don’t be afraid! Anyway, aku nggak tahu nasib janda miskin itu setelah memberikan persembahannya; tapi aku percaya Tuhan memberkati dia.

“Tapi ini masa susah, bagaimana mungkin aku memberi?”

Masa ini boleh susah, tapi belum tentu kita akan hidup susah. Yuk, kita berjuang bersama untuk belajar memercayai Tuhan, dan beriman bahwa Dia akan menggenapi janji-Nya pada waktunya.

// MEMBERILAH DENGAN TAAT DAN TULUS
“Hah? Emangnya bisa!?”

Kita bisa memberi dalam ketaatan dan ketulusan kok, Pearlians. Tiga ayat berikut menegaskan hal itu: 

“Ada yang menyebar harta, tetapi bertambah kaya, ada yang menghemat secara luar biasa, namun selalu berkekurangan. Siapa banyak memberi berkat, diberi kelimpahan, siapa memberi minum, ia sendiri akan diberi minum.” 
(Amsal 11:24-25)

“sebab Ia sendiri telah mengatakan: Adalah lebih berbahagia memberi dari pada menerima.”
(Kisah Para Rasul 20:35b)

Tuhan berjanji memberikan kebahagiaan bagi mereka yang memberi. Bukan karena mengharapkan balasan yang berlipat dari Tuhan, tapi karena mereka tahu bahwa ketaatan dan ketulusan akan mendatangkan sukacita. Yups, sukacita memberi berasal dari Tuhan. Bahkan Dia memberikan janji yang indah ini:

“Ada limpahan kasih karunia dari Allah supaya kita senantiasa berkecukupan di dalam segala sesuatu dan malah berkelebihan di dalam pelbagai kebajikan.”
(2 Korintus 9:8)


--**--


Setelah kita membaca artikel ini, siapkah kita memberi?

“Hmmm… Kalau kamu gimana, Meg?”

Aku? Aku harus mengakui kalau aku bukan orang yang suka memberi. Ada ketakutan kalau banyak memberi, nanti aku akan kekurangan. Apalagi belakangan ini aku merasa nggak cukup dengan apa yang aku miliki. Tapi janda miskin ini mengajariku untuk memercayai Tuhan sepenuhnya, seberapa besar aku percaya Tuhan sanggup memenuhi segala keperluanku…

Kalau janda miskin ini bisa, kenapa kita nggak?

Ditulis untuk Majalah Pearl

Sunday, January 26, 2020

2 Tesalonika 3

2 Tesalonika 3

Scripture       
2 Tesalonika 3:13 (TB)  Dan kamu, saudara-saudara, janganlah jemu-jemu berbuat apa yang baik.

Observation
Berbuat apa yang baik itu melelahkan saat kita hanya memikirkan diri sendiri. Ya iya lah lelah, apalagi kalau kita memikirkan keuntungan pribadi. Hari Sabtu-Minggu sebenarnya waktu aku untuk ke pasar, mengurus rumah, main ke rumah mamaku, dan mempersiapkan masakan buat seminggu ke depan. Hari ini badanku pegel semua. Gak tahu kenapa. Sudah mikir, ah mau seharian di tempat tidur aja. Lalu dengar kabar ada om dan sepupuku yang masuk RS. Duh, kalau nurutin pegel dan capekku males banget keluar rumah. Dan ditegur suami, kapan lagi kalau gak hari ini dan besok. Terus baca ini jadi diingatkan untuk berbuat baik, melakukan sesuatu buat orang lain. Jadi saluran kasih Tuhan. 

Aplication
✔️ Hari ini aku aku mau menengok sepupuku dan Minggu mau menengok Omku. 

Prayer
Tuhan, ampuni aku karena sering mementingkan diriku. Ajar aku untuk mengasihi orang lain dan memperhatikan mereka. Amin.

Gratitude Journal
25 Januari 2020

1. Bersyukur pagi ini walaupun badan pegel semua tapi masih bisa beraktivitas.
2. Bersyukur bisa ke pasar ditemani sekeluarga, bisa belanja buat beberapa hari.
3. Hari ini dengar beberapa orang keluarga sakit, duh... Bersyukur Om yang sakit di Palangka Raya jadi ada anaknya dekat. Bersyukur sepupuku yang sakit ditunggui mertuanya karena istrinya mengurus anaknya yang masih kecil.
4. Bersyukur bisa ke kantor buat menyiapkan beberapa hal sebelum bosku pergi ke luar kota hari Senin.
5. Bersyukur Omku yang sakit besok sudah bisa pulang.
6. Bersyukur bisa jajan bakaran yang enak di Menteng. Selama ini cuma dengar cerita adekku, akhirnya bisa ngerasain.
7. Bersyukur walaupun sepanjang jalan pulang dari nengok saudara yang sakit cuacanya hujan, kami gak kehujanan karena beberapa kali berteduh.


 Palangka Raya, 25 Januari 2020 

-Mega Menulis-


Saturday, January 25, 2020

Kolose 2

Kolose 2

Scripture       
Kolose 2:8 (TB)  Hati-hatilah, supaya jangan ada yang menawan kamu dengan filsafatnya yang kosong dan palsu menurut ajaran turun-temurun dan roh-roh dunia, tetapi tidak menurut Kristus.

Observation
Aku suka mendengar youtube akhir-akhir ini tentang mengatur keuangan dan beberapa chanel lain. Baca tulisan tentang parenting juga lebih sering. Terkadang itu bikin bingung karena yang satu bilang ini yang satu bilang itu. Ayat ini berikan peringatan supaya balik ke firman Tuhan dan minta hikmat Kristus. 

Aplication
✔️ Aku gak boleh telan bulat-bulat setiap yang aku baca dan dengar, harus belajar dari Firman Tuhan yang utama. 

Prayer
Tuhan tolong aku menjadikan firmanMu sebagai dasar dari segala keputusan yang aku ambil. Amin.
Gratitude Journal
24 Januari 2020

1. Bersyukur suami beli bakso frozen dan ada kuah bakso di rumah, tinggal panasin aja san bocah-bocah banyak makannya.
2. Bersyukur setelah terima PK dari kantor pusat langsung aku periksa jadi ketahuan ada yang salah dan bisa ditindaklanjuti. Bersyukur ada jalan keluar.
3. Bersyukur bisa nyuci baju walaupun gak bisa langsung jemur karena mendung.
4. Bersyukur sudah dua malam berturut-turut konsisten bacain Alkitab sebelum tidur untuk anak-anak.

Palangka Raya, 24 Januari 2020
-Mega Menulis-

Filipi 3

Filipi 3

Scripture       
Filipi 3:8 (TB)  Malahan segala sesuatu kuanggap rugi, karena pengenalan akan Kristus Yesus, Tuhanku, lebih mulia dari pada semuanya. Oleh karena Dialah aku telah melepaskan semuanya itu dan menganggapnya sampah, supaya aku memperoleh Kristus, 

Observation
Ada perbedaan dalam kehidupan seseorang sebelum dan sesudah mengenal Kristus. Seharusnya. Tapi hidup seseorang gak akan berubah kalau dia tidak berniat mengubahnya. Di ayat ini dikatakan tentang melepaskan dan menganggap sampah segala sesuatu. Apa saja segala sesuatu itu? Hal-hal lama, kebiasaan lama, dosa,motivasi yang gak benar, dll. Jika tujuan hidupku adalah benar-benar to know Him and make Him known maka akan banyak hal yang berubah dalam hidupku:cara berpikirku, prioritasku, sikap dan ucapku. Hal-hal lama harus diganti dengan hal baru, dosa diganti dengan melakukan hanya yang menyenangkan Tuhan, perkataan kotor diganti perkataan yang membangun, dll. 

Aplication
Hubunganku dengan Kristus harus menjadi prioritasku. Bagaimana caranya? 
✔️ Saat melakukan sesuatu, aku bisa mulai dengan pemikiran, apakah ini membuatku semakin mengenal Kristus? Kalau nggak, lebih baik gak dilakukan.
✔️Apakah yang akan dilakukan Kristus bila berada dalam posisi istimewaku? Lalu lakukan hal tersebut. 

Prayer
Tuhan, tolong aku supaya hari ini mennjadikan Tuhan sebagai pusat seluruh kehidupanku. Amin.
Gratitude Journal
23 Januari 2020

1. Bersyukur hari ini bikin sup telur dan the girls suka banget. Bersyukur hari ini ada crazy deal KFC jadi malam ini makan di KFC.
2. Bersyukur hari ini uang makan masuk.
3. Bersyukur paket baju yang dipesan adekku datang dan dia suka.
4. Bersyukur siang di kantor makan cemilan bareng.
5. Bersyukur artikel untuk Majalah Pearl selesai.

Palangka Raya, 23 Januari 2020
-Mega Menulis-

Thursday, January 23, 2020

Filipi 1

Efesus 1

Scripture       
Efesus 1:19 (TB)  dan betapa hebat kuasa-Nya bagi kita yang percaya, sesuai dengan kekuatan kuasa-Nya, 

Observation
Amin. Betapa hebat kuasa Tuhan bagi merka mereka yang percaya. Dan aku mau percaya. Selalu. Pada kuasa Tuhan. Apa yang mustahil bagi banyak orang-membangkitkan Kristus dari orang mati-saja bisa dilakukan Tuhan, apalagi hal lain. Kemarin sempat ngobrol suami dan aku cerita tentang kekuatiranku tentang beberapa hal, suami sih santai, seakan-akan gak perlu kuatir tentang apapun. 

Aplication
✔️ Aku mau hidup tanpa kekuatiran lagi dan menaruh kepercayaanku kepada Tuhan. Karena ku tahu yang aku percaya dan aku yakin akan kuasaNya. 

Prayer
Tuhan, segala kekuatiranku aku taruh di kakiMu. Amin.
Gratitude Journal
22 Januari 2020

1. Bersyukur SKPku dan teman-temanku sebidang selesai hari ini.
2. Bersyukur pagi ini sarapan bareng di kantor dengan menunyang ajib, ada nila goreng, kandas serai, mandai goreng, sayur kacang, dll. Pas banget aku gak sempat sarapan pagi ini.
3. Bersyukur pertanggungjawaban keuangan kegiatan rapat penyusunan LKIP wilayah kami sudah selesai.
4. Bersyukur waktu jalan sore ini sekeluarga bisa jajan berbagai makanan yang enak. Di saat ngerasain berbagai makanan enak ini aku bersyukur Tuhan memberikan indra pengecap alias lidah seperti ini. Tuhan tu baek banget dan detail banget ya, Dia bisa memberikan kebahagiaan lewat lidah ini setiap hari. Aku membayangkan kalau lidah ini fungsinya cuma membanti menelan makanan tanpa kemampuan msrasakan makanan, wah.... Pasti makanan yang beraneka rasa itu kurang bisa dinikmati. Syukur pada Tuhan, Dia ciptakan lidah ini sebagaimana sekarang.

Palangka Raya, 21 Januari 2020
-Mega Menulis-

Efesus 4

Efesus 4

Scripture       
Efesus 4:29 (TB)  Janganlah ada perkataan kotor keluar dari mulutmu, tetapi pakailah perkataan yang baik untuk membangun, di mana perlu, supaya mereka yang mendengarnya, beroleh kasih karunia.

Observation
Aku baru saja ditegur suami tentang perkataan. Emang sih, bukan perkataan kotor yang aku ucapkan, tapi perkataan sia-sia. Mulutku ini terkadang cepat banget nyahut tanpa mikir dan suamiku gak suka kalau aku ngasal ngomong yang gak penting gitu. 

Suamiku cium aku setiap pagi, lalu aku senyum-senyum happy dong. Pas ditanya suami kenapa, aku bilang, "Daripada nangis? Mending senyum kan?". Maksudku becanda sih, tapi saat baca ini aku ketampar-tampar dan mikir iya ya...Ngapain juga aku bercanda giti, bukannya suami beroleh kasih karunia, eh malah sebel dia. Coba aku jawab dengan manis, "Aku bahagia karena kamu". Pasti suami makin semangat kissing istrinya tiap hari 😁 Aku harus ingat supaya mengeluarkan perkataan yang membangun supaya yang mendengarnya beroleh kasih karunia. 

Aplication
✔️ Aku harus mengganti perkataan yang sia-sia dan berpikir sebelum berkata-kata. 

Prayer
Tuhan, tolong aku hari ini untuk mengucapkan perkataan yang membangun orang lain. Amin.
Gratitude Journal
21 Januari 2020

1. Bersyukur tiap hari selalu dicium suami.
2. Bersyukur hari ini ada rapat tentang penyusunan SKP dan dapat makan siang makanan kesukaaan suami, hahaha.
3. Bersyukur laporan kegiatan rapat kemarin sudah selesai.
4. Bersyukur data dukung BNNK Kotawaringin Barat sudah lengkap.
5. Bersyukur pulang kantor the girls masih tidur, jadi bisa quality time bareng suami bentar.
6. Bersyukur bisa masak sayur dua kali hari ini, berarti serumahan makan sayur lebih banyak dari biasanya.

Palangka Raya, 21 Januari 2020
-Mega Menulis-

Tuesday, January 21, 2020

Galatia 5

Galatia 5

Scripture       
Galatia 5:24 (TB)  Barangsiapa menjadi milik Kristus Yesus, ia telah menyalibkan daging dengan segala hawa nafsu dan keinginannya. 

Observation
Kalau aku mengaku milik Kristus, berarti harusnya hidupku dikuasai Roh, bukannya daging. Sehari-hari kehendak Roh Kudus yang jadi kehendakku. Seharusnya. Tapi nyatanya, aku masih menginginkan banyak hal duniawi : ingin cepat kaya, gak bisa menahan diri dari makanan,  ingin mengalami kebebasan finansial, ingin bisa jalan-jalan tanpa mikir duit, dll. Sebenarnya gak ada yang salah dari  menginginkan hal-hal tersebut kalau motivasinya benar yakni memuliakan Kristus. Tapi aku sadar motivasiku adalah untuk kesenanganku sendiri,bukan kesenangan Kristus. 

Aplication
✔️ Setiap aku menginginkan sesuatu, aku perlu memiliki motivasi yang benar, untuk Kristus. Maka hidupku akan dipimpin Roh, bukan keinginan daging. 

Prayer
Tuhan, hari ini tolong aku untuk hidup dipimpin oleh Roh Kudus Tuhan. Amin.
Gratitude Journal
20 Januari 2020

1. Semalam saat listrik mati baru hidup pukul 9an di kompleks kami, anehnya rumah kami saja yang gak hidup. Duh. Langsung buat pengaduan ke PLN,gak lama sekompleks mati lagi karena diperbaiki. Jam 12 hidup di kompleks, eh.... tempat kami masih mati. Buat pengaduan lagi, jam 2 baru datang petugas ke tempat kami,ternyata MCB (entah apa ini) kami harus diganti. Bersyukur ada genset di rumah. Bersyukur anak-anak gak rewel walaupun sempat bangun. Bersyukur buat petugas PLN yang bekerja sepanjang malam. 
2. Bersyukur pagi ini hujan jadi suamiku bisa tidur  dengan nyaman, gak perlu bangun pagi-pagi sekali. Kasihan dia semalaman ngurusin genset dan menunggu petugas PLN.
3. Bersyukur rapat penyusunan LAKIP berjalan  dengan lancar, tinggal mengumpulkan data dukung.
4. Tiba-tiba kangen makan gongso telur, makanan zaman kuliah. Berhubung di sini gak ada yang jual, coba bikin dan lumayan rasanya, hahaha. Bersyukur untuk adanya internet, resep tinggal cari di internet. Bersyukur juga rasanya lumayan enak. 
5. Bersyukur ada wadai kumyang pemberian sepupuku dan kue dari rapat aku bisa bawa ke rumah. Hari ini gak usah beli cemilan buat bocah.

Palangka Raya, 21 Januari 2020
-Mega Menulis-

Monday, January 20, 2020

Roma 12

Roma 12

Scripture       
Roma 12:15 (TB)  Bersukacitalah dengan orang yang bersukacita, dan menangislah dengan orang yang menangis! 

Observation
Hal yang terlihat mudah memang bersukacita dengan orang yang bersukacita dan menangis dengan orang yang menangis, padahal sulit sekali. Aku sadar waktu aku mengingat bagaimana bersikap dalam kondisi tersebut, aku sering gagal akhir-akhir ini.

Misalnya, aku menyarankan ke temanku untuk berinvestasi ketimbang menghabiskan uangnya untuk belanja. Awalnya waktu dia mulai membeli logam mulia, aku ikut senang. Tapi waktu dia menunjukkan jumlah yang dia miliki lebih banyak, aku mulai gak senang. Aku iri karena dia punya lebih banyak dariku. Artinya, aku ikut senang hanya jika yang dia miliki lebih sedikit dariku, kalau lebih banyak? Tunggu dulu. 

Konyolnya, saat teman lain bersedih karena sesuatu. Alih-alih ikut berduka, aku malah berpikir, "Ah, aku dulu juga mengalami itu, dan lebih parah lagi keadaanku". BAHKAN, dalam duka pun aku gak mau kalah. Aku merasa lebih menderita dan temanku aku anggap berlebihan menanggapi hal tersebut. 

Aplication
✔️ Aku gak berhak membandingkan apa yang orang lain alami dengan yang aku alami karena setiap orang berbeda. Aku harus terus belajar berempati dengan kondisi orang lain. 

Prayer
Tuhan, mampukanlah aku memgasihi orang lain dengan berempati. Jangan biarkan aku hanya fokus pada diri sendiri. Amin.
Gratitude Journal
19 Januari 2020

1. Bersyukur bisa ke Gereja walaupun hujan. Bersyukur bisa temani the girls sekolah Minggu hari ini. Senang liat Sara berani ngedarin kantong kolekte. 
2. Bersyukur bisa setrika pakaian 2 trip nyuci. Banyak banget. Tapi senang deh pas sudah selesai.
3. Hari ini dengar curhatan teman tentang masalah rumah tangganya. Bersyukur bisa menyediakan diri dan mendoakan. 
4. Bersyukur mati listrik ada genset di rumah, jadi the girls bisa tidur dengan nyaman.

Palangka Raya, 19 Januari 2020
-Mega Menulis-

Sunday, January 19, 2020

Yohanes 4

Yohanes 4 

Scripture       
Yohanes 4:34 (TB)  Kata Yesus kepada mereka: "Makanan-Ku ialah melakukan kehendak Dia yang mengutus Aku dan menyelesaikan pekerjaan-Nya.

Observation
Yesus menganalogikan melakukan kehendak BapaNya dengan makanan, ini menarik sekali mengingat :
- Makanan adalah kebutuhan primer manusia, kalau gak makan pasti mati. Cepat atau lambat. Berbeda waktunya untuk tiap orang. Bagi Yesus, melakukan kehendak Tuhan bukanlah kewajiban, tapi KEBUTUHAN. Sudahkah melakukan kehendak Tuhan menjadi kebutuhanku? Tentu saja belum. 
- Makanan memberikan kekuatan untuk hidup. Yesus mendapat kekuatan dari melakukan kehendak BapaNya. Apakah melakukan kehendak Tuhan memberikanku kekuatan untuk menjalani hidup?

Aplication
✔️ Aku belum sampai pada level yang melakukan kehendak Tuhan itu sebagai kebutuhan dan memberiku kekuatan, tapi aku mau melakukan kehendak Tuhan setiap hari. 
Prayer
Tuhan, aku mau melakukan kehendakMu. Tolong aku untuk melihatnya sebagai kebutuhan setiap hari dan mendapatkan kekuatan setiap melakukannya. Amin.

Gratitude Journal
18 Januari 2020

1. Bersyukur semalaman hujan, jadi enak banget tidur.
2. Bersyukur paginya udah ga hujan, jadi bisa jemur pakaian yang aku cuci malam sebelumnya.
3. Bersyukur ketemu orang yang jual kripik singkong enak banget.
4. Bersyukur suamiku ngepel rumah hari ini.
5. Bersyukur bisa main ke tempat mamahku hari ini, adekku yang cowok berangkat lagi ke lapangan, kiranya Tuhan berkati dia.

Palangka Raya, 18 Januari 2020
-Mega Menulis-

Saturday, January 18, 2020

Lukas 10

Lukas 10

Scripture       
Lukas 10:41-42 (TB)  Tetapi Tuhan menjawabnya: "Marta, Marta, engkau kuatir dan menyusahkan diri dengan banyak perkara,
tetapi hanya satu saja yang perlu: Maria telah memilih bagian yang terbaik, yang tidak akan diambil dari padanya."

Observation
Maria memilih bagian yang terbaik, duduk diam di dekat Yesus. Apakah aku sudah memilih bagian yang terbaik?Berasa tertampar hari ini baca firman ini. Dari bangun pagj sampai sekarang baru bisa duduk diam baca firman Tuhan. Duh, aku gak mau seperti Marta yang sibuk dengan pekerjaannya sampai melupakan Yang Terutama. 

Aplication
✔️ Aku masih sering gagal disiplin words before world. Mau  mulai berdisiplin lagi. 

Prayer
Tuhan, tolong aku untuk mengutamakan waktu bersama Tuhan sebelum melakukan yang lain. Amin.

Gratitude Journal
17 Januari 2020

1. Bersyukur setiap hari Jumat ada senam bersama di kantor, jadi ada jadwal olahraga buatku yang pasti. Kalau gak gini, susah cari waktu buat olahraga.
2. Bersyukur bisa bayar arisan keluarga dan tambah reksadana sedikit.
3. Bersyukur IHSG menguat minggu ini, ternyata  batal perang Amerika dan Iran. Bersyukur tidak ada perang, gak terbayang penderitaan yang akan terjadi kalau perang.
4. Bersyukur dapat tontonan yang bagus untuk weekend dari adekku.
5. Suami sempat membersihkan telinganya pakai cooton bud dan kapasnya ada yang lepas. Bersyukur setelah diberikan cairana pembersih telinga bisa keluar. 

Palangka Raya, 17 Januari 2020
-Mega Menulis-

Matius 7

Matius 7 :12-27

Scripture       
Matius 7:16 (TB)  Dari buahnyalah kamu akan mengenal mereka. Dapatkah orang memetik buah anggur dari semak duri atau buah ara dari rumput duri?

Observation
Semula, membaca ini aku teringat orang-orang yang katanya hamba Tuhan tetapi ternyata buahnya hak menunjukkan dia hamba Tuhan. Lalu aku diingatkan untuk melihat ke diriku sendiri, bagaimana denganku, apakah sebagai murid Kristus aku sudah menghasilkan buah yang sesuai dengan pertobatanku? Aku masih bergumul untuk mengendalikan diri, bersabar, bermurah hati, lemah lembut,mengasihi mereka yang sulit dikasihi, dll. Apakah orang lain melihat aku berbuah banyak dan memuliakan Tuhan? Apakah kehadiranku membawa dampak? Jangan-jangan ada dan tidak ada aku di lingkunganku gak ada bedanya. 

Aku harus tekun dan secara sadar mengusahakan buah roh dalan hidupku. Buah tersebut gak tumbuh dengan kebetulan tapi muncul saat aku mengambil keputusan menaati Tuhan dalam segala keadaan. 

Aplication
✔️ Aku masih merasa pengendalian diriku kurang. Aku perlu bilang suami untuk mengingatkan saat aku gak bisa mengendalikan diri. 

Prayer
Tuhan, tolong aku supaya menerima teguran dengan rendah hati saat aku gak bisa mengendalikan diri. Amin.

Gratitude Journal
16 Januari 2020

1. Bersyukur ada diskon dan bisa belanja popok, kopi dan belanja keperluan bulanan lain. 
2. Bersyukur ketemu gorengan yang enak. 
3. Bersyukur istirahat siang bisa pulang ke rumah dan tidur sebentar. 
4. Bersyukur pagi-pagi sempat bikin ayam gulai. 
5. Bersyukur untuk kesehatan kami sekeluarga. 

Palangka Raya, 16 Januari 2020
-Mega Menulis-

Thursday, January 16, 2020

Hosea 10

Hosea 10

Scripture       
Hosea 10:1 (TB)  Israel adalah pohon anggur yang riap tumbuhnya, yang menghasilkan buah. Makin banyak buahnya, makin banyak dibuatnya mezbah-mezbah. Makin baik tanahnya, makin baik dibuatnya tugu-tugu berhala. 

Observation
Duh,sedih banget ngeliat kelakuan Israel. Semakin diberkati Tuhan, malah semakin kuat menyembah berhala. Tuhan sudah sedemikian baiknya, mereka malahan berbuat demikian. Kebaikan Tuhan bukannya membuat mereka semakin mengasihi Tuhan, tetapi malah menjauh dariNya. 

Dalam hidup juga demikian, saat orang menerima banyak hal baik, mereka malahan menyembah berhala semakin kencang. Dapat uang banyak, bukannya bersyukur dan ingat Tuhan, malah memberhalakan uang. Waktu habis untuk mencari uang dan berhenti mencari Tuhan. 

Sekarang aku tahu, kenapa hidup gak hanya dipenuhi sukacita, mungkin karena Tuhan tahu manusia butuh duka atau masalah untuk membuat mereka semakin mendekat sama Tuhan. Untuk mengingatkan mereka siapa sebenarnya Sang Pemilik Hidup. 

Aplication
✔️ Kalau ada masalah dalam hidupku dan aku makin mengasihi Tuhan, itu adalah berkat. 
✔️ Setiap pemberian Tuhan harus aku syukuri, bukannya membuatku melupakan Tuhan. 

Prayer
Tuhan, jangan biarkan aku jatuh dalam penyembahan berhala. Tolong aku supaya setiap suka dan duka, membuatku semakin mengasihiMu. Amin.
Gratitude Journal
15 Januari 2020

1. Bersyukur hari ini honor PPSPM keluar. Yay! Jadi bisa bayar kreditan emas 😁
2. Bersyukur UP kantor sudah keluar jadi kegiatan kantor bisa dimulai karena uang sudah tersedia.
3. Bersyukur angka untuk LKIP sudah ada, tinggal melengkapi data dukung dan menyusun dokumen LKIP.
4. Bersyukur pertama kali buat ayam goreng mentega sukses.
5. Bersyukur malam ini bisa makan durian lagi. Masih musim durian jadi murah banget.

Palangka Raya, 15 Januari 2020
-Mega Menulis-

Wednesday, January 15, 2020

Mazmur 91

Mazmur 91 

Scripture       
Mazmur 91:14 (TB)  "Sungguh, hatinya melekat kepada-Ku, maka Aku akan meluputkannya, Aku akan membentenginya, sebab ia mengenal nama-Ku. 

Observation
Ada perlindungan bagi orang-orang yang dekat sama Tuhan,ayat ini bahkan berkata tentang hati yang melekat pada Tuhan. Ini seperti analogi ranting yang menempel pada pokok anggur. Selama ranting itu menempel dengan pokoknya, dia hidup. Kalau dia tidak menempel, dia mati. Sesederhana itu. 

Di luar Tuhan, aku gak bisa berbuat apa-apa. Hidupku mati dan gak berarti saat aku gak melekat sama Tuhan. 

Aplication
✔️ Bagaimana melekat sama Tuhan? 
- Berjalan bersama Tuhan setiap hari. 
- Mencintai firman Tuhan dan jadi pelaku firman. 

Prayer
Bapa, tinggallah di dalam ak mu dan aku di dalam Engkau. Aku mau melekat sama Tuhan. Amin.
Gratitude Journal
14 Januari 2020

1. Bersyukur hasil capaian kinerja kami di aplikasi SMART KEMENKEU setelah input indikator keluaran bagus. Sebelumnya hasilnya jelek, padahal itu yang akan dipakai untuk Lakip.
2. Bersyukur sore-sore mamaku main ke rumah kami.
3. Bersyukur bisa cuci pakaian serumahan hari ini.
4. Bersyukur bisa belanja sayur dan lauk di pasar malam, padahal perkiraan ga jadi berangkat karena sempat hujan deras.
5. Bersyukur bisa makan durian murah, sebiji cuma 5 ribu.

Palangka Raya, 14 Januari 2020
-Mega Menulis-

Tuesday, January 14, 2020

Mazmur 90

Mazmur 90

Scripture       
Mazmur 90:14 (TB)  Kenyangkanlah kami di waktu pagi dengan kasih setia-Mu, supaya kami bersorak-sorai dan bersukacita semasa hari-hari kami. 

Observation
Saat pagi hari ngerasain kasih setia Tuhan emang beda rasanya. Datang pagi-pagi dan merasakan hadirat Tuhan. Menjadikan Dia prioritas dalam hidup membuat sisa hari itu penuh sukacita. 

Kemarin aku bangun telat gara-gara malam sebelumnya nonton sampai malam sama suami. Pagi hectic ngurus rumah, terus di kantor ada kerjaan yang deadline. Jadi sepanjang hari berasa dikejar-kejar. Pulangnya ngurus anak dan bablas pas nidurin mereka. Duh. 

Aplication
✔️ Kalau aku mau merasa 'dikenyangkan' oleh kasih setia Tuhan, aku harus datang ke Tuhan. 

Prayer
Tuhan, ampuni aku yang gak langsung datang ke Tuhan pagi-pagi. Tolong aku untuk memulai lagi disiplin Words before World. Amin.
Gratitude Journal
13 Januari 2020

1. Bersyukur siang pas istirahat kantor sempat masak sayur daun singkong tumbuk, suami senang dimasakin sayur favoritnya, sampai-sampai aku dipuji-puji. 
2. Bersyukur target input di aplikasi SMART selesai, semoga besok sudah kelihatan nilai kinerjanya dan hasilnya bagus. 
3. Bersyukur bocah-bocah suka makan ikan, jadi seharian ini makannya banyak. 
4. Bersyukur buat keputusan yang sudah diambil suami. Walaupun berat tapi suami ambil keputusan terbaik buat keluarga. 
5. Bersyukur untuk rekan kerja yang tahu tanggung jawabnya dan sangat membantu dalam bekerja.

Palangka Raya, 13 Januari 2020
-Mega Menulis-

Mazmur 84

Mazmur 84

Scripture       
Mazmur 84:12 (TB)  (84-13) Ya TUHAN semesta alam, berbahagialah manusia yang percaya kepada-Mu! 

Observation
Aku diingatkan untuk mempercayai Tuhan sepenuhnya. Percaya kalau Dia adalah Allah yang layak dipercaya. 

Aplication
✔️ Aku belajar gak meragukan keputusan yang sudah diambil. Apapun yang terjadi Allah turut bekerja mendatangkan kebaikan. 

Prayer
Tuhan Yesus, aku percaya Tuhan yang berperkara dalam hidupku. Segala kekuatiranku kuserahkan padaMu. Amin.
Gratitude Journal
12 Januari 2020

1. Bersyukur hari ini aku yang menemani the girls sekolah Minggu, senang banget ngeliat keberanian Sara yang mau maju menemani kakak sekolah Minggunya berdoa.
2. Bersyukur bisa main ke tempat mamah dan makan siang di sana. Bersyukur buat keseharan mamah dan adik-adikku.
3. Bersyukur bisa beli celana kantor dan baju dengan harga murah.
4. Bersyukur the girls tidur cepat jadi bisa quality time dengan suami.

Palangka Raya, 12 Januari 2020
-Mega Menulis-

Mazmur 65

Mazmur 65

Scripture       
Mazmur 65:11 (TB)  (65-12) Engkau memahkotai tahun dengan kebaikan-Mu, jejak-Mu mengeluarkan lemak; 

Observation
Berkat Tuhan di pasal ini begitu lengkap, Dia yang menyediakan tanah, mengaliri dengan air, menyediakan gandum, menumbuhkan, dll. Semua adalah pekerjaan tangan Tuhan. Segala sesuatu adalah dari Tuhan. Di awal tahun ini, aku diingatkan lagi kalau tiap tahun aku telaha mengalami kebaikan demi kebaikan dari Tuhan. Tahun ini juga, kebaikanNya tersedia bagiku. JanjiNya ya dan amin. 

Aplication
Bagaimana responku saat menyadari kebaikanNya? 
✔️ Bersyukur 
✔️ STOP mengeluh 
✔️ Hidup tanpa kekuatiran 

Prayer
Tuhan, aku percaya di tahun ini akan menerima yang baik dari Tuhan. Ajar aku melihat kebaikanMu ya Tuhan. Amin.
Gratitude Journal
11 Januari 2020

1. Bersyukur suami bersih-bersih rumah dan aku bisa main sama the girls. 
2. Bersyukur bisa ke pasar bareng the girls, dapat iga babi jadi bisa masak sop iga kesukaan the girls dan suami. Mereka suka banget. Yay! 
3. Bersyukur udaranya sejuk jadi bocah tidur siang lama banget. 
4. Bersyukur bisa main ke rumah sahabatku dan ngobrol sebentar. 
5. Bersyukur bisa marinasi lauk, jadi ntar hari kerja tinggal goreng.

Palangka Raya, 11 Januari 2020
-Mega Menulis-

Mazmur 42

Mazmur 42

Scripture       
Mazmur 42:2 (TB)  (42-3) Jiwaku haus kepada Allah, kepada Allah yang hidup. Bilakah aku boleh datang melihat Allah? 

Observation
Makanan yang paling enak pun mungkin tidak akan seenak makanan biasa yang dimakan saat kelaparan. Tegukan minuman pertama setelah seharian gak minum terasa sangat nikmat dan menyegarkan. Di sini pemazmur menggambarkan kerinduannya yang kepada Allah seperti rasa haus yang hanya bisa dipuaskan Allah.

Bagaimana denganku? Saat jiwaku haus, apakah Allah yang memuaskanku? Atau aku menginginkan yang lain: me time, shopping, perhatian lebih dari suami,dll? 

Aplication
✔️ Saat jiwaku terasa haus, aku mau datang ke Tuhan untuk pertama kamindan gak menjadikan Tuhan pilihan terakhir. 

Prayer
Tuhan berikanlahku hati yang haus dan lapar akan Tuhan saja. Supaya Tuhan sendiri yang memuaskanku. Amin.
Gratitude Journal
10 Januari 2020

1. Bersyukur dikasih mie ayam dan tahu bakso sama temanku. 
2. Bersyukur hari ini bisa senam, lumayan punya jadwal tetap olah raga seminggu sekali. 
3. Bersyukur bisa ngantar baju yang dibeli tanteku sekalian main ke tempat tante, gak tahu kalau awal tahun Omku sempat sakit. Bersyukur Om sudah lebih sehat. 
4. Bersyukur ada promo pakai GoCar, naik GoCar cuma bayar 2 ribu. Yay! 
5. Bersyukur saham yang dimiliki suami terjual. 
6. Bersyukur menemukan aplikasi pencatat keuangan yang gampang pakainya. Pengen belajar mencatat pengeluaran untuk tahu pola pemakaian uang dan apakah ada bocor dalam keuangan kami. 
7. Bersyukur punya suami yang ingatannya kuat, jadi saat kami mencatat pengeluaran lumayan mudah.

Palangka Raya, 10 Januari 2020
-Mega Menulis-

Thursday, January 9, 2020

Mazmur 37

Mazmur 37

Scripture       
Mazmur 37:25 (TB)  Dahulu aku muda, sekarang telah menjadi tua, tetapi tidak pernah kulihat orang benar ditinggalkan, atau anak cucunya meminta-minta roti; 

Observation
Indah sekali janji Tuhan ini. Terkadang rasanya kuatir tentang masa depan, apalagi pas ngitungin biaya pendidikan anak ntar, dana pensiun, dll. Tapi firman Tuhan beri janji kalau selama aku hidup benar, Tuhan jamin kehidupanku bahkan sampai anak cucuku. 

Aplication
✔️ Aku sedang buat perhitungan tujuan-tujuan finansial kami, aku mau tuliskan ayat ini di file perhitungan itu. Buat mengingatkanku untuk gak cari duit doang tapi cari kerajaan Allah dan kebenaranNya. 

Prayer
Tuhan, tolong aku hidup dalam kebenaran supaya jadi teladan bagi anak cucuku untuk hidup dalam kebenaran firman Tuhan. Amin.
Gratitude Journal
9 Januari 2020

1. Bersyukur hari ini sahabatku ngasi hadiah ulang tahun sepatu kantor dan sandal buatku. Pas banget, aku perlu sepatu kantornya. Terharu bagaimana Tuhan berikan apa yang aku perlukan lewat temanku. Dibonusin sandal lagi.
2. Dengar kabar keponakan suami sempat step, puji Tuhan di samping rumahnya ada RS jadi cepat ditangani.
3. Bersyukur bisa bantuin temanku untuk input di aplikasi Inpres.
4. Bersyukur hari ini bisa ganti sprei jadi enak tidur pakai sprei bersih. Bersyukur sempat cuci pakaian dan sprei malam-malam. Padahal capek, tapi hepi karena ngerjainnya bareng suami.
5. Bersyukur paket baju buat adekku datang.
6. Bersyukur ada bumbu pecel di rumah, jadi hari ini masak yang praktis, tinggal rebus telur dan kukus sayuran, goreng krupuk udang. Beres.

Palangka Raya, 9 Januari 2020
-Mega Menulis-

Mazmur 34

Mazmur 34

Scripture       
Mazmur 34:9 (TB)  (34-10) Takutlah akan TUHAN, hai orang-orang-Nya yang kudus, sebab tidak berkekurangan orang yang takut akan Dia!

Mazmur 34:9 (FAYH)  Kalau engkau milik TUHAN, hormatilah Dia karena semua orang yang berbuat demikian memiliki segala sesuatu yang diperlukannya.

Observation
Tanda seseorang adalah milik Tuhan adalah adanya rasa takut dan hormat akan Tuhan. Dan orang yang demikian diganjar dengan hidupnya yang tak berkekurangan alias kecukupan atas segala keperluannya. 

Ulang tahunku kemarin aku sudah bilang ke suamiku supaya gak usah beli kue ulang tahun, hahaha, sayang duitnya. Sejak punya anak emang lebih relistis, beli barang sesuai kebutuhan, jarang beli sesuatu karena sekedar pengen atau lucu. Bahkan gak terpikirkan untuk makan di luar lo kemarin, wong aku masak enak. Tapi tahu-tahu pagi-pagi suamiku dapat blessing kemarin dan kami mutusin traktir keluargaku sate. Kami sate lover 😂. Lalu tiba-tiba sore adekku yang cowok ke rumah bawa cake. Seumur-umur baru ini lo dia kasih cake pas aku ultah. 

Tanpa kue dan perayaan aja aku merasa keperluanku selalu dicukupi Tuhan, tapi ternyata Tuhan tambahkan dengan banyak hal. Baca ayat ini, aku mikir, kalau aku yang sering gagal menghormati dan takut akan TUHAN aja diberikan melebihi apa yang aku perlukan. Betapa kurang ajarnya aku kalau gak menghormati Tuhan dalam perilaku dan ucapanku. 

Aplication
✔️ Setiap aku melakukan dan berkata-kata, aku harus mikir :
- Apakah ini menghormati Tuhan? 
- Apakah ini membawa orang lain dalam hormat dan takut akan Tuhan?
Hal paling simple yang aku pikir harus diubah adalah caraku makan, mulai mikir:Apakah aku sedang menghormati Tuhan dengan makan seperti ini? 
Seringkali makan karena nafsu, jadi harus belajar mengendalikan diri. 

Prayer
Tuhan, tolong aku untuk menghormati Tuhan dalam setiap aspek kehidupanku. Amin.
Gratitude Journal
8 Januari 2020

1. Bersyukur pagi-pagi dibelikan sarapan sama teman kantor. 
2. Bersyukur ada kerjaan dari bosku dan selesai hari ini juga.
3. Tanteku ada yang rutin cuci darah seminggu dua kali jadi sering drop HBnya dan harus transfusi. Bersyukur dapat 2 kantung darah yang diperlukannya padahal lumayan susah dapatnya golongan darahnya AB.
4. Bersyukur gak usah beli atau bikin cemilan buat bocah karena masih ada cake ultahku.
5. Bersyukur the girls tidur cepat malam ini jadi kami bisa cepat istirahat juga.

Palangka Raya, 8 Januari 2020
-Mega Menulis-

Wednesday, January 8, 2020

Amsal 16








Mazmur 16

Scripture       
Mazmur 16:5 (TB)  Ya TUHAN, Engkaulah bagian warisanku dan pialaku, Engkau sendirilah yang meneguhkan bagian yang diundikan kepadaku. 

Observation
Baca ayat ini pas ulang tahun bikin aku ngerasa spesial. Aku sudah mendapatkan hadiah yang sangat berharga, Allah sendiri yang menjadi milikku. Aku bukan orang yang bahasa kasihnya hadiah. Kadang emang ingin ini itu, kadang mau begini begitu tapi ya sesuatu yang aku perlukan. Aku diingatkan yang terpenting bukan pemberian tapi Sang Pemberi. 

Suku Lewi gak mendapatkan tanah seperti suku lain. Sekilas sepertinya merugikan tapi ternyata suku Lewi punya hak istimewa, hanya mereka yang berhak menjadi pelayan Tuhan. 

Prayer
Tuhan, terima kasih karena telah memberikan diriMu sendiri bagiku. Aku bersyukur memiliki Tuhan dalam hidupku. Amin.
Gratitude Journal
7 Januari 2020

1. Bersyukur Tuhan tambahkan 1 tahun lagi dalam hidupku. 
2. Bersyukur akhirnya timeline fix angkanya setelah seharian ngecek. Ketemu juga yang gak sama. 
3. Bersyukur Pa Sara dapat blessing hari ini.
4. Bersyukur bocah-bocah dapat goodie bag dari sepupunya yang ultah. Sebenarnya akhir Desember ultahnya dan gak dirayakan di sini, eh ternyata mereka sudah disisihkan duluan.
5. Bersyukur sore-sore adekku yang cowo kasih cake, padahal seumur-umur gak pernah dia kasih cake gini.
6. Bersyukur dapat gambar fotoku dari Arlia. 
Palangka Raya, 7 Januari 2020
-Mega Menulis-

Monday, January 6, 2020

Amsal 4

Amsal 4

Scripture       
Amsal 4:7 (TB)  Permulaan hikmat ialah: perolehlah hikmat dan dengan segala yang kauperoleh perolehlah pengertian. 

Amsal 4:7 (FAYH)  Tekad untuk menjadi bijaksana adalah langkah pertama menuju kebijaksanaan. Dengan kebijaksanaanmu, kembangkanlah akal budi dan pengertian.

Observation & Aplication 
Berusaha memperoleh hikmat dan memperoleh pengertian setiap hari. Bertekad menjadi bijaksana dan mengembangkan akal budi dan pengertian. Bagaimana caranya? 
- Takut akan Tuhan, karena hikmat yang benar datang dari Tuhan. 
- Belajar dari Firman Tuhan dan merenungkannya. 
- Menjadi pelaku Firman. 
Aku benar-benar harus memprioritaskan jadi pelaku firman menjadi bijak. 

Prayer
Tuhan, tolong aku menjadi wanita bijak dengan hidup seturut firman Tuhan. Amin.

Gratitude Journal
6 Januari 2020

1. Bersyukur hari ini bisa menyelesaikan input aplikasi laporan emonev Bappenas dan Monevgar. Bersyukur hari ini diingatkan membuat SKP.
2 . Bersyukur melihat anak-anak nafsu makannya mulai membaik. 
3. Hari ini melihat suami tidur lebih dulu, melihat wajahnya dan berasa sayang banget dengan suamiku. Bersyukur merasakan ini.
4. Bersyukur hari ini ulang tahun adek iparku. Walaupun kami gak sekota, aku berdoa supaya Tuhan berkati dia dan adekku dengan keturunan ilahi.

Palangka Raya, 6 Januari 2020
-Mega Menulis-

Friday, January 3, 2020

Yesaya 54

Yesaya 54 

Scripture       
Yesaya 54:5 (TB)  Sebab yang menjadi suamimu ialah Dia yang menjadikan engkau, TUHAN semesta alam nama-Nya; yang menjadi Penebusmu ialah Yang Mahakudus, Allah Israel, Ia disebut Allah seluruh bumi. 

Observation
Ayat ini memberikan penghiburan saat aku masih single dan ingin sekali menikah, ada penghiburan kalau aku memiliki suami sorgawi. Setiap hari aku berusaha berkenan di hadapan Tuhan. Hebatnya firman Tuhan, saat aku sudah menikah pun aku terhibur saat diingatkan Tuhan adalah suami sorgawiku dan (lagi-lagi) aku selalu berusaha berkenan di hadapanNya. Bahkan, saat suamiku mengecewakanku, aku dimampukan untuk tetap mengasihi dia dan berusaha menjadi istri yang berkenan di hadapannya dan Tuhan. 

Aplication
✔️ Aku mau menjadi isteri yang bijak dan mengasihi setiap hari. 

Prayer
Tuhan mampukan aku sebagai isteri setiap hari memberikan yang terbaik buat Tuhan dan suamiku. Amin.
Gratitude Journal 
3 Januari 2020

1. Bersyukur hari ini Sofi makan lebih banyak dari kemarin. Masih sedikit daripada pas sebelum sakit tapi tetap aja ada kemajuan. 
2. Bersyukur di kantor selesai cek timeline 2020 punya bidang-bidang, tinggal tunggu revisi mereka.
3. Bersyukur bisa tidur siang bareng the girls karena istirahat Jumat lumayan panjang. 
4. Bersyukur malam quality time bacain buku buat the girls dan malamnya nonton bareng suami.

Palangka Raya, 3 Januari 2020
-Mega Menulis-

Yesaya 43

Yesaya 43 

Scripture       
Yesaya 43:1 (TB)  Tetapi sekarang, beginilah firman TUHAN yang menciptakan engkau, hai Yakub, yang membentuk engkau, hai Israel: "Janganlah takut, sebab Aku telah menebus engkau, Aku telah memanggil engkau dengan namamu, engkau ini kepunyaan-Ku.

Observation & Aplication 
Ayat ini memberikan penghiburan besar buatku sekarang,aku diingatkan kalau:
- Aku dibentuk Tuhan dan diciptakanNya. Ia Allah yang bertanggung jawab dan setia. Hari-hariku yang belum ada pun Dia sudah tahu. Jadi aku gak punya alasan untuk kuatir dalam hidup. 
- Ia penebusku yang telah menebusku dengan darahNya yang mahal. Betapa aku dikasihiNya. 
- Ia memanggilku dengan namaku menunjukkan Allah mengenalku secara pribadi. Bahkan Dia pribadi yang mengenalku melebihi diriku sendiri. 
- Aku milik kepunyaanNya dan Dia Allah yang memelihara milik kepunyaanNya dengan setia. Aku hidup tanpa kekuatiran karena pemeliharaanNya yang sempurna.

Prayer
Tuhan, terima kasih buat penghiburan Tuhan hari ini. Aku bersyukur. Amin.

Gratitude Journal
2 Januari 2020

1. Bersyukur bisa ambil cuti alasan penting hari ini. Pas ke RS ternyata dokter bilang Sofia dah bisa pulang. Senang banget bisa ngumpul lagi kami sekeluarga. 
2. Hari ini aku ketemu di RS anak usia 13 tahun yang sedang transfusi darah. Dia sakit thalasemia yang menyebabkan dia harus transfusi darah sebulan dua kali sejak umur 3 bulan. Duh, sedih sekali dengarnya. Bersyukur buat darah yang tersedia sampai aaat ini. Gak kebetulan golongan darah kami sama, aku dah bilang sama bapaknya kalau pas jadwal transfusi lagi aku bersedia kalau bisa (terkadang aku gak bisa donor karena tekanan darah rendah atau hbku rendah). 
3. Bersyukur ada parcel buah dari teman sekantorku untuk Sofi. 
4. Bersyukur malam mamaku ke rumah dan bawa nasi goreng buat Sofia. 
5. Bersyukur Sofia walaupun makan minum masih susah, tapi minum obat selalu mau tanpa dipaksa.

Palangka Raya, 2 Januari 2020
-Mega Menulis-