Untuk segala sesuatu ada waktunya
Ada waktu untuk menunggu, itu pasti
tapi adakalanya kita tidak harus menunggu
Jangan menunggu orang lain meminta maaf,
berilah maaf tanpa diminta
Jangan menunggu punya waktu banyak untuk melayani,
mulailah melayani sekarang
Jangan menunggu memberi bila punya banyak,
berilah dari sedikit yang kamu punya
Jangan menunggu disapa,
berikan senyummu yang termanis, sapalah orang lain terlebih
dulu
Jangan menunggu kepepet baru berdoa,
berdoalah sekarang
Jangan menunggu hal buruk terjadi baru meyesal,
turutilah nasihat sejak kau mendengarnya
Jangan menunggu pekerjaan yang terbaik,
bekerjalah dengan baik sekarang
Jangan menunggu orang lain berbuat baik bagi kita,
berbuat baiklah terlebih dahulu
Jangan menunggu dikasihi,
tapi mulailah mengasihi sekarang
Jangan menunggu hari esok untuk berjalan, berlari, atau
menari bila kau mengingkannya,
lakukanlah selagi kakimu ada
Jangan menunggu hari lain untuk belajar setiap kau mempunyai
kesempatan,
siapa tahu pelajaranmu hari ini berguna esok
Jangan menunggu esok untuk menyelesaikan pekerjaanmu hari
ini,
kamu gak tahu pekerjaan apa lagi yang menantimu esok
Untuk beberapa hal, jangan menunggu....
Karena kamu gak tahu apa yang kamu lewatkan saat kamu
menunggu
Kasongan, 6 September
2013
-Mega Menulis
No comments:
Post a Comment