Thursday, June 18, 2015

Banyak Habis Sedikit Cukup



#NulisRandom2015
Hari ke-17

Kemarin temanku curhat tentang rencananya mengambil kredit rumah, gara-gara dia ingin berinvestasi di properti. Bukan karena dia punya uang banyak, tapi menurutnya ada fenomena aneh (tsahhh….) dalam mengelola gajinya. Sebelumnya, dia harus membayar kredit motornya setiap bulan sebesar satu juta rupiah, dan sisa gajinya cukup untuk memenuhi kebutuhan hidupnya selama sebulan. Nah, begitu kreditnya lunas, laaa….bukannya punya uang lebih sebesar satu juta di tabungannya, malahan uangnya habis. Kemana yang satu juta itu? Ternyata diambil tuyul!!! Hahahaha, becandaaaa…Gak deng ^^ Gak diambil siapa-siapa, emang dipake aja, tapi gak tahu buat apa. Gak ada bendanya, gak ada wujudnya, lenyap bagai dicuri tuyul.LOL

BANYAK HABIS, SEDIKIT CUKUP
Demikianlah kesimpulan mamahku tentang bagaimana kebanyakan orang mengelola uang. Terbukti, benar juga tuh, paling tidak pada kawanku tadi.
Kenapa bisa terjadi demikian?
Sebelumnya, izinkan aku bertanya:
Seberapa banyak di antara kita yang merencanakan keuangan kita secara cermat tiap bulannya?
Tahukah saudara besar biaya konsumsi kita setiap bulannya?

Tidak banyak rumah tangga yang merencanakan keuangan bulanannya, padahal orang bijak berkata Kegagalan merencanakan=merencanakan kegagalan
Nah, apalagi jika tidak merencanakan sama sekali ^^

Untuk membuat perencanaan keuangan rumah tangga, pertama-tama kita perlu tahu besarnya pengeluaran dan pemasukan dalam keluarga tersebut.
Caranya?
Pertama-tama, kita harus mencatat SETIAP pengeluaran dan pemasukan dalam rumah tangga SETIAP HARI selama paling tidak selama 4-6 bulan untuk mengetahui rata-rata pemasukan dan pengeluaran. Setelah itu, akan diketahui gambaran besarnya pos-pos pengeluaran untuk listrik, transportasi, konsumsi, biaya pulsa, dll.

Well, itu yang akan kami coba terapkan dalam keluarga selama beberapa bulan ke depan. Jadi, doakan kami ya supaya setia mencatat!! Hahahaha \(“,)/

Kasongan,17 Juni 2015
-Mega Menulis-

No comments: