Amsal 17
Scripture
Amsal 17:10 (TB) Suatu hardikan lebih masuk pada orang berpengertian dari pada seratus pukulan pada orang bebal.
Observation
Bosku yang baru menegur dan menyindir orang lain di depan umum dengan gaya sama saat marah maupun biasa saja. Respon orang bermacam-macam, ada yang cuek bebek karena gak ngerti sedang ditegur, ada juga yang langsung defense, ada yang sakit hati seketika, ada yang shock dan hanya diam. Jadi tinggal kepekaan masing-masing orang saja dalam meresponinya. Yang mengerti berusaha memperbaiki diri dan tidak mengulangi kesalahan, sementara tidak mengerti ya lewat aja, bablas.
Aplication
Aku harus belajar peka dalam menghadapi orang lain dan menerima teguran, sehingga berespon dengan benar. Bukannya langsung defense tanpa berpikir.
Prayer
Tuhan, berikan aku hati yang lembut sehingga peka dan mau menerima teguran, tapi juga gak baper. Tolong aku berespon dengan benar pada setiap teguran. Amin.
Gratitude Journal
17 Juni 2020
1. Bersyukur bisa bangun lebih cepat dari alarm hidup. Jadi sebelum membuat paparan, aku bisa saat teduh, ke WC, dll.
2. Bersyukur suami bangun dan melihatku sibuk membuat paparan lalu membantu menyelesaikan urusan rumah tangga. Bersyukur buat suami yang helpful.
3. Bersyukur sempat membuat sayur kesukaan suami pagi ini.
4. Bersyukur paparan selesai tepat waktu.
5. Bersyukur ada banyak yang membantu jadi rapat berjalan lancar.
6. Bersyukur suami bisa beli paket kuota data yang murah untuk tab bocah 100 ribu dapat 50 GB.
7. Bersyukur bisa mencuci pakaian walaupun baru akan dijemur besok.
8. Hari ini kasus positif Covid-19 di Palangka Raya bertambah banyak, bersyukur dalam keadaan seperti ini kami sekeluarga masih sehat.
9. Bersyukur pesan skincare yang lagi diskon. Mau nyobain pakai skincare, agak mahal kalau gak diskon 😅
Palangka Raya, 17 Juni 2020
-Mega Menulis-
No comments:
Post a Comment