Sunday, June 2, 2019

Amsal 2, Mazmur 121

Mazmur 121

Scripture      
Mazmur 121:2 (TB)  Pertolonganku ialah dari TUHAN, yang menjadikan langit dan bumi.

Observation & Aplication
- Penolongku yang sesungguhnya adalah Tuhan. Bahkan orang yang menolongku pun digerakkan Tuhan. Jangan berharap pada manusia karena manusia bisa mengecewakan, entah mereka tidak mampu atau tidak mau menolong. Jangan pernah jadikan Tuhan sebagai ban serep. Kalau gak berhasil baru cari Tuhan. No! Gak boleh gitu.
- Aku gak perlu meragukan kemampuan dan kuasa Tuhan untuk menolongku. Dia yang menjadikan langit bumi tentunya gak kurang kuasaNya untuk menolongku. Kalau Tuhan belum tolong, Tuhan punya tujuan.

Prayer   
Tuhan, Engkaulah Penolongku, hanya Engkau Tuhan.Amin.

Amsal 2

Scripture      
Amsal 2:7 (TB)  Ia menyediakan pertolongan bagi orang yang jujur, menjadi perisai bagi orang yang tidak bercela lakunya,

Observation
Di Mazmur 121 yang aku baca sebelumnya, aku meyakini pertolonganku datang dari Tuhan yang menjadikan langit dan bumi. Nah, di ayat ini Tuhan ingatkan kalau pertolonganNya tersedia bagi orang yang jujur. Berarti ada saatnya Tuhan gak tolong dong? Ya. Bisa jadi. Supaya aku terus jujur, apakah aku selalu jujur? Nggak. Ada kalanya aku bersikap gak jujur. Dan kalau saat aku gak jujur terus Tuhan gak tolong, itu karena Tuhan mengasihiku. Dia gak membiarkanku tinggal tetap dalam keadaan demikian.

Aplication
✔️ Saat aku merasa Tuhan gak tolong aku adalah saat aku merenungkan. Apakah ada ketidakjujuran dalam hidupku di hadapan Tuhan? Kalau iya, segera akui dan bertobat.

Prayer   
Tuhan, teruslah jadi Penolongku. Aku mau kedapatan jujur dan gak bercela di hadapan Tuhan. Amin.

Palangka Raya, 2 Juni 2019
-Mega Menulis-

No comments: