1 Tawarikh 19
Scripture
1 Tawarikh 19:3 (TB) berkatalah pemuka-pemuka bani Amon itu kepada Hanun: "Apakah menurut anggapanmu Daud hendak menghormati ayahmu, karena ia telah mengutus kepadamu orang-orang yang menyampaikan pesan turut berdukacita? Bukankah dengan maksud untuk menyelidik, untuk mengintai dan menghancurkan negeri ini maka pegawai-pegawainya datang kepadamu?"
Observation
Nasihat yang salah dan prasangka pada akhirnya membuat Hanun melakukan tindakan bodoh. Harusnya Hanun gak langsung menelan bulat-bulat saran orang lain, tapi dipikirkan dengan baik akibat yang mungkin terjadi. Mempermalukan orang lain tidak pernah berakibat baik, kemungkinan besar yang muncul adalah rasa marah dan dendam.
Aplication
✔️ Pastikan aku meminta nasihat kepada orang yang tepat, yakni orang yang hidupnya bersesuaian dengan firman Tuhan dan bijak. Lebih baik lagi, tanya Tuhan.
✔️ Pikiranku harus diisi dengan firman Tuhan supaya gakbada kesempatan hal negatif mengisinya.
✔️ Jangan pernah mempermalukan orang lain, lebih baik mengasihi.
Prayer
Tuhan, tolong aku supaya dalam setiap pengambilan keputusan aku bertanya sama Tuhan.
Gratitude Journal
10 November 2019
1. Bersyukur semalaman tidur nyenyak, bahkan the girls pun gak ada yang minta tambah susunya, berarti mereka kenyang.
2. Bersyukur hari ini ke Gereja, aku yang nemani the girls Sekolah Minggu. Aku dan suami memang selalu bergantian menemani anak sekolah Minggu. Minggu kemarin aku yang ikut kebaktian.
3. Bersyukur pulang Gereja kami bisa ke rumah Mamaku dan makan masakan mama. Gak tahu kenapa ya, masakan mama selalu terasa enak.
4. Bersyukur hari ini beli voucher KFC dan Solaria senilai Rp.30.000,- dari DANA dengan harga Rp. 11. Bocah-bocah puas main dan makan di KFC, terus bisa bungkus di Solaria buat besoknya. Yay. Alamat gak masak besok pagi.
5. Berangkat ke Gereja tadi sepatu Sofia jatuh di jalan, bersyukur pas papanya balik dan cari lagi, ketemu. Puji Tuhan.
6. Bersyukur hari ini teleponan dengan mertua dan mereka semua sehat.
7. Suami sempat marah waktu aku ingatkan tentang beberapa hal berulang kali. Bersyukur aku gak respon dengan kemarahan juga, jadi sepanjang hari ini suasana tetap asyik.
Palangka Raya, 10 November 2019
-Mega Menulis-
No comments:
Post a Comment