Sunday, March 28, 2021

Matius 28, Amsal 13

Matius 28

Scripture
Matius 28:19-20 (TB)  Karena itu pergilah, jadikanlah semua bangsa murid-Ku dan baptislah mereka dalam nama Bapa dan Anak dan Roh Kudus,
dan ajarlah mereka melakukan segala sesuatu yang telah Kuperintahkan kepadamu. Dan ketahuilah, Aku menyertai kamu senantiasa sampai kepada akhir zaman."

Observation
Amanat Agung Kristus menjadi pesan penting bagi setiap muridNya dan menjadi misi setiap orang percaya. Menjadikan semua bangsa muridNya adalah tugas kita.

Aplication
Setiap hari misiku adalah: to know Him and make Him known.

Prayer
Tuhan biarlah setiap hari aku semakin mengenalMu dan membuat orang lain mengenalMu, biarlah ini menjadi kerinduanku setiap hari. Amin.

Amsal 13

Scripture
Amsal 13:4 (TB)  Hati si pemalas penuh keinginan, tetapi sia-sia, sedangkan hati orang rajin diberi kelimpahan. 

Observation
Orang pemalas hanya menginginkan tapi tidak melakukan apa-apa. Jelaskah ujung-ujungnya percuma. Sementara orang rajin mendapat kelimpahan karena dia senantiasa bekerja.

Aplication
Lakukan sesuatu, jangan cuma ingin.

Prayer
Tuhan, tolong aku supaya saat menginginkan sesuatu, aku mengusahakannya sekuat tenaga. Amin.
Gratitude Journal
26 Maret 2021

1. Bersyukur jalan pagi dan sekalian belanja bareng keluarga. Bersyukur ada ikan lele, tumben banget.
2. Bersyukur bisa ikut senam hari ini padahal leherku masih agak sakit.
3. Bersyukur bisa cicil posting refleksi buku yang aku baca.
4. Bersyukur selesai baca buku Atomic Habits.
5. Bersyukur bisa menyelesaikan beberapa pekerjaan kantor.
6. Bersyukur mendengar Sofia memujiku. Aku buat udang goreng tepung dan tahu-tahu pas makan Sofia bilang :Enak mah, macam KFC. Wah, hepi banget dengarnya.

Palangka Raya, 26 Maret 2021
-Mega Menulis-

No comments:

Karakter di Dunia Kerja

Dari kecil karakter seseorang mulai terbentuk. Kalau sudah dewasa, sulit mengubah karakter seseorang. Jadi kalau kamu berkarakter buruk saat...