Monday, August 27, 2018

1 Yohanes 1

Scripture
1 Yohanes 1:9 (TB)  Jika kita mengaku dosa kita, maka Ia adalah setia dan adil, sehingga Ia akan mengampuni segala dosa kita dan menyucikan kita dari segala kejahatan.

Observation
Saat aku berbuat dosa, Allah tetap Bapaku, posisiku sebagai anak tetap tapi relasi kami rusak. Disiplin pengakuan dosa sangat perlu dilakukan, supaya relasiku dan Allah menjadi manis. Tidak ada perasaan tertuduh dan iblis gak beroleh kesempatan saat aku mengakui dosa yang kubuat di hadapan Tuhan. Aku pernah baca analogi seperti ini, dosa itu seperti rumput-rumput liar yang menganggu pertumbuhanku. Kalau gak segera dicabut maka akan semakin banyak dan besar, semakin susah untuk mencabutnya.Selagi masih kecil.

Aplication
✔️  Aku mau mengakui setiap dosa di hadapan Tuhan, belajar berkata, "Tuhan, aku berdosa karena melakukan....(sebutkan dosanya). Ini adalah kejijikan di mata Tuhan. Ampunilah aku ya Tuhan.Aku mau berhenti melakukannya dengan pertolonganMu.Amin"
✔️ Belajar memandang dosa seperti Tuhan memandang dosa. Setiap dosa adalah kejijikan di mata Tuhan.

Prayer
Tuhan, aku mau mengakui segala dosaku dan menerima pengampunan dari Tuhan. Aku mau merayakan anugerah keselamatan dari Tuhan setiap hari. Terima kasih Tuhan. Amin.

Palangka Raya, 27 Agustus 2018
-Mega Menulis-

No comments:

Karakter di Dunia Kerja

Dari kecil karakter seseorang mulai terbentuk. Kalau sudah dewasa, sulit mengubah karakter seseorang. Jadi kalau kamu berkarakter buruk saat...